Adegan Shin Min A dan Kim Seon Ho Joget Dadakan di 'Hometown Cha-Cha-Cha' Sukses Kocok Perut Pemirsa
tvN
TV

Di episode terbaru 'Hometown Cha-Cha-Cha', Yoon Hye Jin (Shin Min A) dan Hong Doo Shik (Kim Seon Ho) mendadak naik ke atas panggung kontes dan menari untuk membantu seorang remaja di Gongjin.

WowKeren - Menjadi drama yang ditunggu-tunggu, "Hometown Cha-Cha-Cha" menayangkan episode keenam pada Minggu (12/9). Dibintangi oleh Shin Min A dan Kim Seon Ho, drama ini selalu mengalami peningkatan rating setiap episodenya.

Pada episode 6, "Hometown Cha-Cha-Cha" menunjukkan kontes menyanyi di desa tepi laut Gongjin. Satu per satu penduduk desa yang berpartisipasi memamerkan bakat menari mereka, dari yang membuat suara pengang hingga menampilkan aksi kocak.

Bahkan Yoon Hye Jin (Shin Min A) dan Hong Doo Shik (Kim Seon Ho) sampai harus ikut naik ke atas panggung. Sebelumnya mereka berdua mendapati Oh Ju Ri (Kim Min Seo), seorang remaja putri pemilik kafe, terancam tidak bisa tampil di atas panggung karena kakinya bengkak. Oh Ju Ri ingin memenangkan kontes menyanyi agar bisa merebut hadiah utama sebesar 2 juta won untuk memasang behel.

Meski sudah dilarang sang ayah Oh Chun Jae (Jo Han Chul), Oh Ju Ri tetap ingin memasang behel merapikan giginya karena ia menyukai seseorang. Tergerak oleh alasan Ju Ri, Hye Jin kemudian berinisiatif membantunya dalam kontes tentunya bersama Pak Hong.


Mereka bertiga tampil di atas panggung dengan Ju Ri sebagai penyanyi utama membawakan lagu boy grup DOS. Sementara Hye Jin dan Pak Hong berperan sebagai penari latar. Sempat menjadi bahan gosip di desa, Hye Jin dan Pak Hong mencuri perhatian warga desa dan mengundang komentar kagum mereka semua. Pasalnya, ini kali pertama melihat mereka berdua bisa menari di atas panggung meskipun jelas tampak kaku.

Adegan menari Shin Mi Na dan Kim Seon Ho sukses mengundang gelak tawa pemirsa. Meskipun mereka sedang tidak melawak, adegan joget mendadak tanpa rencana yang dilakukan para pemeran utama ini dianggap mengocok perut.

"Padahal lagi nari bukan ngelawak tapi kenapa bawaannya pengen ketawa," kata salah satu pemirsa. "Apa lagiii iniihhh woylahhh. Gabut bgt ntu om tante berdua," sambung pemirsa lain. "The Original Kim SeonHo naik panggung," komentar yang lain.

Sementara itu, "Hometown Cha-Cha-Cha" berhasil menyabet rating tertingginya di angka 10,4 persen pada episode keenam berdasarkan Nielsen Korea. Drama ini mengudara dan bisa disaksikan setiap hari Sabtu dan Minggu pukul 21.00 waktu setempat.

(wk/inta)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait