Alvin Faiz Lengser Diganti Ulama, Tiga Istri Ustaz Arifin Ilham Akur Kawal Audit Dana Umat?
Instagram/ m_abdulsyukur
Selebriti

Resmi mengundurkan diri, Alvin Faiz akhirnya digantikan sahabat Ustaz Arifin Ilham, Ustaz Abdul Syukur, sebagai ketua dewan pembina Az Zikra. Yang menarik, daftar pengurus juga mengungkap bukti akur dari ketiga istri Ustaz Arifin.

WowKeren - Sahabat Ustaz Arifin Ilham, Hanny Kristianto, sempat mengungkap soal wasiat Murobbi sebelum meninggal. Kala itu, Ustaz Arifin berpesan jika yang menggantikan dirinya mengurus Az Zikra adalah Ustaz Abdul Syukur.

"Wasiat Ustaz Arifin Ilham, 'Setelah saya meninggal, penerus saya adalah Ustaz Abdul Syukur'," kata Hanny Kristianto. "Yang membersamai, berjuang dari nol, bahkan dari minus, sampai ada Az Zikra saat ini."

Menurut Hanny, Alvin masih terlalu muda untu menjadi ketua dewan pembina. Menyadari hal itu, Alvin pun sudah menyatakan mundur hingga akhirnya posisi terbaru digantikan oleh Ustaz Abdul Syukur.


Sempat bertemu dengan Ustaz Abdul Syukur, kini kepengurusan yayasan Az Zikra akhirnya terkuak. Tak ada nama Alvin, posisi Dewan Pembina diisi oleh Ustaz Abdul Syukur sebagai ketua. Tak cuma itu, daftar tersebut juga seolah menjadi bukti kalau istri-istri Ustaz Arifin masih akur. Terbukti, tiga istri Ustaz Arifin yakni Umi Yuni, Umi Rania dan Umi Fema didapuk menjadi anggota dewan pembina. Sedangkan satu lagi nama yang tercantum sebagai anggota adalah H. Eteng Salam.

Diduga keterlibatan tiga istri ini untuk menunjukkan adanya hubungan baik demi menepis isu terkait warisan. Selain itu, kehadiran tiga ibu ini pastinya untuk mengawal audit dana yayasan. Pasalnya, banyak pihak yang masih berharap agar yayasan Az Zikra memperlihatkan hasil audit secara transparan lantaran menyangkut dana umat.

"Penetapan Dewan Syariah Az-Zikra. Penggabungan 2 Yayasan Az-Zikra - Yayasan Az-Zikra Sindur - Yayasan Az-Zikra Sentul menjadi 1 Yayasan Az-Zikra. Struktur Kepengurusan Baru periode 2021-2026," tutur akun opposite6890.xcode, 24 September. "Publik masih menanti hasil Audit Externalnya. Semoga akan keluar Audit External Yayasan Az-Zikra. Ditambah Audit 2 Yayasan lama :- Yayasan Az-Zikra Sindur - Yayasan Az-Zikra Sentul. Juga pertanggungjawaban barang barang Wakaf berupa : Tanah, Rumah, Mobil, Uang, Emas perhiasan dan sebagainya."

Unggahan akun tersebut disambut positif oleh netizen. "Di tunggu banget hasil audit-nya, kami di sini nunggu bukan sebagai netizen tpi sebagai umat," ujar netter. "Heyyy Alvin...kau tidak malu kah dengan para Dewan Syariah diatas itu ?, mereka itu orang orang pintar ilmu Dunia & agama...Bertaubatlah kau, kenanglah figur Almarhum Ayah kau juga selama masa hidupnya, sangat banyak dicintai umat. Lebih baik malu di Dunia, dari pada nanti malu di hadapan Allah SWT," celetuk netter lainnya.

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru