tvN Blur Kemunculan Kim Seon Ho di 'Start Up' Gara-Gara Skandal Mantan
Naver
TV

Episode terbaru program tvN 'Hong Jin Kyung's Movie Fan Life' yang tayang pada Jumat (22/10) memperlihatkan perbandingan dan analisis film 'The Founder' dan drama populer 'Start Up'.

WowKeren - Skandal Kim Seon Ho yang dituding memaksa mantan pacarnya melakukan aborsi dan meninggalkannya kini juga berdampak dalam kemunculannya di layar kaca. tvN belum lama ini telah melakukan blur pada wajah sang aktor ganteng.

Episode terbaru program tvN "Hong Jin Kyung's Movie Fan Life" yang tayang pada Jumat (22/10) memperlihatkan perbandingan dan analisis film "The Founder" yang dirilis 2016 dan drama populer "Start Up" yang ditayangkan pada 2020.

Dalam episode ini, berbagai adegan dari "The Founder" dan "Start Up" karena program itu menganalisis berbagai individu yang bekerja dengan rajin dan penuh semangat untuk impian mereka yang digambarkan melalui film dan drama.

"Start Up" adalah drama yang menceritakan kisah individu muda yang bermimpi membuat bisnis start-up paling sukses di silicon valley Korea. Drama ini dibintangi oleh Suzy, Nam Joo Hyuk, Kim Seon Ho, dan Kang Han Na.


tvN Mulai Blur Kemunculan Kim Seon Ho di \'Start Up\' Gara-Gara Skandal Mantan

Source: Naver

Dalam cuplikan "Hong Jin Kyung's Movie Fan Life" itu, ada adegan di mana Suzy, Nam Joo Hyuk, dan Kim Seon Ho muncul dalam drama. Namun dalam adegan di mana Kim Seon Ho muncul, wajahnya pemeran karakter Han Ji Pyeong itu diblur.

Kim Seon Ho terlibat dalam skandal ketika mantan pacarnya mengklaim bahwa aktor tersebut telah memaksanya untuk melakukan aborsi. Menurut mantan pacarnya, Kim Seon Ho mengubah sikap dan perilaku terhadapnya setelah aborsi serta meminta perpisahan secara sepihak.

Tiga hari setelah skandal ini terkuak, Kim Seon Ho memposting permintaan maaf. "Aku berkencan dengan orang ini dengan perasaan yang baik. Tetapi selama hubungan, aku menyakiti orang ini karena ketidakmampuan dan kurangnya pertimbanganku," ungkap Kim Seon Ho.

"Aku berharap untuk bertemu dengan orang ini lagi untuk menyampaikan permintaan maafku yang tulus, tetapi saat ini aku tidak dapat melakukannya dan menunggu saat itu ketika aku diberi kesempatan. Sementara itu, aku berharap untuk menyampaikan permintaan maafku dengan sungguh-sungguh melalui surat ini. Aku juga ingin meminta maaf kepada semua orang yang mempercayaiku dan menyemangatiku sampai akhir, karena mengecewakan kalian," tutup Kim Seon Ho.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait