Agnes Monica Jadi Biarawati Cantik Saat Halloween, Muka Pacar Dihiasi Salib Bikin Merinding
Instagram
Selebriti

Penampilan Agnes Monica dan kekasihnya, Adam Rosyadi, saat Halloween bareng keluarga sukses mencuri perhatian. Keduanya memadukan konsep religius dan gothic dalam penampilan mereka.

WowKeren - Sejumlah artis Indonesia sempat merayakan Halloween dengan dandanan super kece. Salah satunya yakni diva Indonesia, Agnes Monica.

Sebelumnya, Agnes dan kekasihnya, Adam Rosyadi, memakai kostum skeleton saat berada di Universal Studios Hollywood, Amerika Serikat. Namun di perayaan Halloween bersama keluarga dan orang terdekat, Agnes mengusung unsur gothic.

Seperti biasa, Agnes selalu tampil cantik mempesona. Bukan jadi sosok seram, Agnes menjelma menjadi biawarati dengan riasan wajah cantik.

Yang menarik, Agnes mengungkap kalau ia merias dirinya sendiri. "Ketika kamu merias wajahmu sendiri," ujar artis berusia 35 tahun itu.

Seperti biasa, Agnes ditemani sosok tampan Adam. Jika Agnes tampil cantik, Adam justru menjelma jadi pria dengan dandanan gothic dan bagian dahi dihiasi lambang salib.


Dengan sikap mesra, Adam mencium kening Agnes. Keduanya terlihat kompak merayakan Halloween bersama keluarga.

Tampak di video lainnya, terlihat kakak dari Agnes, Steve, serta keponakan Chloe Xaviera. Suasana Halloween berlangsung meriah hingga muncul dugaan kalau hubungan Adam dan Agnes semakin serius.

"Sepadan banget ya allah kak adam kak agnez makan besar sama keluarganya kak adam cium mesra nikmat kak agnez makin mesra ya allah barokah sakinah mawadah," ujar netter. "Couple ini so sweet, bikin iri kaum jomblo aja," kata netter.

Sementara itu, Agnes sempat mengungkap kriteria pria idamannya. Ia senang dengan sosok pria yang religius dan menjalankan perintah agama.

"Aku pengen orang yang dia harus takut sama Tuhan dan harus hidup dalam Tuhan. Bukan cuma ke gereja doang atau baca Alkitab doang, tapi dia benar-benar menjalani apa yang Tuhan mau dari hidup kita," kata Agnez Mo. "Aku berusaha di tengah-tengah, nggak ngikuti perasaan tapi nggak ngilangin perasaan. Aku juga harus berpikir dengan logika."

Agnes menyadari kalau ia harus lebih selektif dalam mendapatkan pendamping hidup. "Pengalaman yang membuat aku belajar, membuat kesalahan, membuat aku belajar bahwa semua orang yang di sekitar kita harus seimbang, bukan dari materi, tapi masalah visi, misi, agama, moralnya, pintarnya," ujarnya.

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru