Sullyoon dan Jinni NMIXX Ceritakan Proses Gabung JYP yang Penuh Kebetulan
YouTube/NMIXX
Selebriti

Pengajar tamu ini melihat kualitas bintang Sullyoon dan segera mengaturnya untuk mengikuti audisi dengan JYP Entertainment. Seolah seperti keberuntungan, dia langsung berhasil masuk.

WowKeren - NMIXX dengan cepat membuat nama mereka dikenal meski mereka baru debut kurang dari dua bulan. Dalam sebuah episode "Pick NMIXX," Sullyoon dan Jinni mengungkapkan bagaimana mereka akhirnya bergabung dengan JYP Entertainment.

Pertama, meskipun Sullyoon juga lulus audisi untuk SM Entertainment, YG Entertainment, dan Fantagio, bahkan pelatihan di Woollim Entertainment, dia akhirnya memilih JYP Entertainment. Dia dicasting pada tahun 2020 melalui audisi pribadi.

"Saat aku kelas tiga di sekolah menengah, ada pembelajaran khusus di sekolah dan guru yang datang untuk memberi kami kuliah khusus mengenal salah satu karyawan di agensi kami sekarang," kata Sullyoon.

Pengajar tamu ini melihat kualitas bintang Sullyoon dan segera mengaturnya untuk mengikuti audisi dengan JYP Entertainment. Seolah seperti keberuntungan, dia langsung berhasil masuk.

"Aku melihat orang ini di kuliah khusus dan diperkenalkan ke JYP karena aku baik-baik saja. Jadi aku harus mengikuti audisi. Jika aku tidak mengikuti kuliah itu, aku tidak akan berada di sini," ungkap Sullyoon.


Tidak hanya para juri yang terkesan dengan visualnya, mereka juga menyadari bahwa dia memiliki bakat yang dapat mereka kembangkan. "Aku menari dengan lagu 'Wonderful Love' MOMOLAND, '11:11' milik Tae Yeon, dan 'Singing Got Better' milik Ailee," ujarnya.

Di sisi lain, Jinni memasuki agensi beberapa tahun lebih awal dari Sullyoon pada tahun 2016. Dia juga harus melalui audisi tetapi kali ini melalui akademi tari, sejenis lembaga yang terkenal untuk melatih calon idola K-Pop.

"Kalau aku, ketika aku masih di sekolah dasar, kelas lima atau kelas empat, salah satu temanku sudah pergi ke akademi tari. Karena teman itu, aku pergi ke akademi juga dan kami belajar bersama," ungkap Jinni.

Seperti banyak akademi lainnya, perwakilan JYP Entertainment berkunjung untuk mengintai siswa mereka. Jinni menonjol dengan karisma dan bakatnya. "Suatu hari, di akademi kami, JYP mengunjungi untuk audisi terbuka," sambungnya. Dia menampilkan "No, No, No" A Pink dan tarian jazz pendek selama audisi ini.

(wk/dewi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait