Ammar Zoni dan Irish Bella Bakal Ajari Anak Puasa Meski Masih Balita, Gimana Caranya?
Instagram/ammarzoni
Selebriti

Ammar Zoni dan Irish Bella mengaku sudah sangat tak sabar menyambut bulan suci Ramadan 2022. Begini persiapan Ammar dan Irish jelang momen puasa yang tinggal menghitung hari itu.

WowKeren - Ammar Zoni dan Irish Bella tak sabar menyambut bulan suci Ramadan yang tinggal menghitung hari. Momen puasa kali ini agaknya terasa istimewa bagi Irish lantaran ia dalam keadaan mengandung anak ke-2.

Meski ibu hamil tak diwajibkan berpuasa, namun Irish Bella mengaku akan menjalankan ibadah tersebut selama dirinya kuat. "InsyaAllah kalau misal kuat pengin ikut puasa juga," ujar Irish Bella saat ditemui di Jagakarsa, Jakarta Selatan, belum lama ini.

Ammar Zoni sendiri tak melarang istrinya berpuasa meski tengah mengandung. Ia paham betul dengan tekad Irish Bella. Hal itu juga pernah dilakukan Irish ketika mengandung putra pertama mereka, baby Air.

"Waktu kemarin pas lagi hamil Air, itu Irish lagi di kursi roda tetap puasa. Agak keras kepala dia," timpal Ammar Zoni.

Lebih lanjut, pasangan ini telah melakukan persiapan jelang puasa Ramadan 2022. Salah satunya mempersiapkan baby Air untuk ikut dilibatkan dalam momen puasa tahun ini.


Sebelumnya, baby Air sudah dikenalkan tata cara salat. Tentu cara Ammar dan Irish mengajarkan anaknya berpuasa tidak dengan melarangnya makan atau minum layaknya orang dewasa.

"Untuk puasa udah dipersiapkan ya, kita pengin Air ikut terlibat juga, kaya di saat kita buka puasa, mungkin ajak juga sahur, supaya dia belajar," ungkap Irish Bella.

"Kayak sekarang aja kita udah mulai ngajarin kalau salat harus ada Air di situ. Makanya dia udah bisa belajar salat, kaya sujud, ikut sujud," imbuhnya. "Makanya kita mau ajarin dari kecil, lebih baik kan."

Tak hanya itu, jelang puasa nanti, Ammar Zoni dan Irish Bella akan berziarah ke makam anak kembarnya. Selain rindu, itu juga menjadi hal rutin setiap tahunnya untuk berziarah ke makam keluarga yang telah meninggal jelang Ramadan.

"Iya rencananya mau ziarah. Pengin ziarah ke sana dalam arti mau kasih bunga atau berdoa kesana tapi lebih ke pengingat aja saperti adik, almarhumah ibu saya, anak saya ada di sana," pungkas Ammar Zoni.

(wk/lara)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait