Nama Lawas Elliot Page 'Ellen Page' Jadi Trending Di Twitter, Mendadak Tuai Kritik Karena Alasan Ini
Instagram
Selebriti

Twitter mendadak kena kritik usai memunculkan nama lama Elliot Page sebelum berubah menjadi transgender, 'Ellen Page' di laman Trending Twitter belum lama ini.

WowKeren - Ellen Page alias Elliot Page dikenal telah mendeklarasikan diri sebagai transgender. Elliot bahkan rela mengubah beberapa organ vitalnya demi bisa menjadi pria seutuhnya.

Kini nama Ellen telah ditetapkan sebagai nama mati karena identitas baru berganti menjadi Elliot Page. Namun, belakangan ini nama Ellen Page kembali viral. Bahkan nama mati tersebut sempat menjadi trending Twitter.

Menurut keterangan yang beredar nama Ellen Page bertahan di trending Twitter selama 45 menit. Sementara, nama mati seseorang yang telah mengubah diri menjadi transgender seharusnya tak boleh menjadi trending Twitter. Hal itu akan memicu misgender dan dinilai memperkuat stereotip negatif.

Mengetahui hal tersebut, Twitter langsung menghapus trending Twitter Ellen Page. Juru bicara Twitter, Trenton Kennedy membenarkan jika kondisi demikian tak seharusnya terjadi.

Kennedy mengatakan Twitter telah berhasil menghapus nama mati Elliot Page dari laman trending. Kennedy menyebut Twitter akan berusaha mengevaluasi dan mencegah kesalahan yang sama terulang lagi.


"Istilah yang Anda rujuk seharusnya tidak diizinkan untuk muncul di Trends, dan sejak itu telah dihapus dan dilarang muncul di Trends," kata Kennedy. "Tim kami terus mengevaluasi proses internal kami untuk mengurangi hal ini terjadi."

Tak lama setelah dihapus, nama Elliot Page muncul menjadi salah satu trending di Twitter. Elliot pun ramai mendapat pembelaan dan dukungan dari publik.

Sementara itu, Elliot belum buka suara terkait permasalahan nama matinya yang menjadi viral. Sebelumnya, nama Ellen Page viral usai seorang ahli psikologis bernama Jordan Peterson mengecam keputusan Elliot menjadi transgender dan melakukan operasi organ vital.

Jordan yang juga berprofesi sebagai dosen itu menolak untuk mengakui transgender dan tak memanggil mahasiswa non-biner dengan kata ganti "mereka". Pada 22 Juni 2022, Jordan juga pernah men-tweet tentang Elliot Page yang kini membuat akun Twitter-nya ditangguhkan.

Jordan menunjukkan ketidaksetujuannya akan identitas baru Elliot. Ia bahkan menghina Elliot telah melakukan operasi penghilangan payudara oleh dokter kriminal. Sejak saat itu, nama Ellen Page menjadi trending, alih-alih identitas barunya sebagai Elliot Page.

(wk/Sisi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru