Datang Terlambat, Sung Dong Il Bolak-Balik Minta Maaf di Konferensi Pers 'If You Wish Upon Me'
Instagram/kbsdrama
TV

Sung Dong Il datang terlambat di konferensi pers 'If You Wish Upon Me' yang digelar pada Rabu (10/8). Simak alasan keterlambatan dan pernyataannya berikut ini.

WowKeren - Pada Rabu (10/8), KBS menggelar konferensi pers drama barunya yang berjudul "If You Wish Upon Me". Namun Sung Dong Il yang berstatus sebagai salah satu pemeran utama terlambat datang.

Konferensi pers tersebut digelar mulai pukul 14:00 KST. Sutradara dan para pemeran yang lain lain seperti Ji Chang Wook dan Sooyoung Girls' Generation datang tepat waktu, sedangkan Sung Dong Il muncul 30 menit setelah acara dimulai.

Sung Dong Il pun segera meminta maaf karena datang terlambat. Meski demikian, dia mengaku menyaksikan acara tersebut di sepanjang perjalanan.

Dia berkata, "Aku minta maaf karena terlambat. Aku menyaksikan konferensi pers secara langsung dalam perjalanan ke sini. Kalian bahkan tidak mengkritikku. Aku benar-benar minta maaf."

Sung Dong Il kemudian memperkenalkan karakternya di drama ini. Dia menjelaskan, "Aku aktor Sung Dong Il. Ya, aku menyelesaikan syuting terakhirku pada bulan Januari. Peranku adalah Kang Tae Sik, kan? Aku berperan sebagai Kang Tae Sik. Aku minta maaf."


Keterlambatan Sung Dong Il tampaknya berkaitan dengan cuaca buruk di Seoul. Hal ini pun dimengerti oleh penyiar Lee Jae Sung yang menjadi pembawa acara di konferensi pers tersebut.

Penyiar Lee Jae Sung berkata, "Namun, seperti yang kalian lihat di layar, Sung Dong Il sedang sibuk di jalan. Seperti yang kalian semua tahu, jalan di seluruh Seoul diblokir karena cuaca buruk."

"Harap dimengerti bahwa Sung Dong Il sedikit terlambat karena dia melewati bagian terlarang meskipun dia meninggalkan rumah sangat awal," imbuh penyiar tersebut.

Sebelumnya, Soul memang sedang dilanda cuaca buruk yang mengakibatkan hujan lebat. Ibukota Korea Selatan itu bahkan sampai terendam banjir yang cukup parah hingga beberapa mobil dan bus hampir tak terlihat. Bahkan tangga dan eskalator di stasiun kereta sempat dilalui air yang begitu deras.

Di sisi lain, "If You Wish Upon Me" bercerita tentang orang-orang yang berusaha untuk mewujudkan keinginan terakhir pasien yang akan segera meninggal. Ji Chang Wook berperan sebagai Yoon Gyeo Re, seorang pria yang telah melalui banyak kesulitan karena hidup di panti asuhan, pusat penahanan remaja dan penjara. Dia berjuang untuk memiliki hidup yang normal dan mulai menjadi sukarelawan di sebuah rumah sakit.

Di sana, dia bertemu dengan ketua sukarelawan Kang Tae Sik (Sung Dong Il) dan perawat Seo Yeon Joo (Sooyoung). Mereka akhirnya bekerjasama untuk memenuhi keinginan terakhir orang-orang di akhir hayat mereka.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait