Pemkot Surabaya Tak Segan Viralkan Warga yang Masih Buang Sampah Sembarangan
Nasional

Wakil Wali Kota Surabaya menyoroti kesadaran warga yang masih rendah untuk menjaga kebersihan lingkungan. Termasuk masalah buang sampah sembarangan di sungai yang masih marak terjadi.

WowKeren - Kesadaran untuk membuang sampah pada tempatnya di Indonesia memang masih relatif rendah. Hal itu pun sering menimbulkan berbagai macam masalah. Hal itulah yang kini juga dikeluhkan Wakil Walikota Surabaya, Armuji.

Armuji mengungkap bahwa kesadaran masyarakat Surabaya untuk buang sampah pada tempatnya masih kurang. Hal itu pun tidak beriringan dengan usaha pemkot yang selalu melakukan pembersihan. Karena itu, Armuji pun meminta Dinas Lingkungan Hidup (DLH) untuk bersikap tegas menindak warga yang ketahuan buang sampah di sungai.

Karena itu, kini pihaknya akan berupaya semakin tegas untuk mendisiplinkan masyarakat. Bahkan Armuji menyebut tak akan segan untuk memviralkan pelaku pembuang sampah sembarangan di sungai.

"Di foto nanti diserahkan ke kelurahan, kecamatan, untuk diteruskan ke saya. Kalau perlu diviralkan agar jera dan mengerti yang dilakukan itu tidak baik," ujar Armuji di Surabaya, Kamis (18/8), melansir Merdeka.com.

Pasalnya, petugas kebersihan selama ini telah berusaha maksimal melakukan pembersihan. Namun kesadaran masyarakat yang rendah membuat sungai-sungai masih tercemari dengan sampah.


"Setiap hari dibersihkan, tetapi kalau setiap hari dibuangi sampah ya percuma. Ayo lah sama-sama kita bergerak untuk menjaga kebersihan kota ini," ungkapnya.

Armuji juga membahas soal pemkot yang telah melakukan aksi tindak lanjut atas keluhan warga terkait tumpukan sambah di Sungai Kali Kedinding Surabaya. Armuji pun telah menyusuri aliran Sungai Kali Kedinding menggunakan perahu karet pada Rabu (17/8) untuk mengecek langsung laporan warga mengenai sampah di sungai tersebut.

Armuji selanjutnya mengungkap jika kesadaran warga masyarakat untuk menjaga kebersihan lingkungan masih kurang. Termasuk daerah aliran sungai yang kerap jadi lokasi 'favorit' warga untuk buang sampah. Hal itu terbukti dengan banyaknya volume sampah yang diangkut petugas DLH setiap harinya.

Kesadaran warga inilah yang disebut Armuji jadi kunci utama penyelesaian masalah tersebut. Pasalnya, pemerintah kota sudah berusaha dengan melakukan patroli dan pembersihan sampah berkala di daerah aliran sungai.

"Problemnya klasik dan sebenarnya akar permasalahannya ketemu yaitu kesadaran warga, kalau tidak gayung bersambut ya nanti kalau banjir banyak yang sakit siapa yang susah," pungkas Armuji, dilansir dari Antara.

(wk/amel)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru