Pulang Wamil, 10 Potret Transformasi Chanyeol EXO Jelang Usia Kepala Tiga
Instagram/real__pcy
Selebriti

Chanyeol EXO merampungkan wamilnya pada 28 September 2022. Sementara itu, ia saat ini telah genap berusia hampir kepala tiga membuat banyak mata jatuh hati. Terbukti tampan sejak dini, lantas seperti apa potret transformasinya?

WowKeren - Wamil (wajib militer) diketahui wajib dilakukan untuk pria Korea Selatan dengan patokan usia 18-28 tahun. Lama waktu menjalani wamil sekitar 2 tahun lamanya. Hal tersebut juga bergantung pada posisi penempatan yang dibedakan pada angkatan darat, laut atau udara. Karena program ini bersifat wajib bagi semua pria Korea Selatan, Chanyeol EXO pun tak terkecuali.

Sebelumnya diketahui bahwa Chanyeol memulai wamilnya pada bulan Maret 2021 sebagai tentara aktif. Ia tampaknya sangat serius melakukan pelayanannya kepada negara lewat wamil dan diangkat sebagai kopral pada November 2021. Kemudian pada Mei 2022, Chanyeol naik pangkat sebagai sersan.


Lantas pada Rabu (28/9), hari ini, Chanyeol resmi merampungkan wamilnya. Kepulangan Chanyeol tentunya akan disambut meriah oleh para penggemar. Sementara itu, Chanyeol saat ini telah genap berusia 29 tahun (perhitungan umur internasional) dan makin paripurna.

Sering membuat banyak mata jatuh hati, faktanya Chanyeol telah memiliki paras rupawan sejak dini lho. Hal ini terbukti dari deretan transformasi potretnya berikut ini!

(wk/rosi)

1. Line 1992


Line 1992
Instagram/real__pcy

Chanyeol merupakan kelahiran 27 November 1992 dan memiliki seorang kakak bernama Park Yoora dengan jarak usia 3 tahun. Chanyeol kecil tampak menawan dalam potret di atas. Di slide pertama Chanyeol terlihat menggemaskan dengan rambut yang diikat sementara di foto selanjutnya ia terlihat ceria bermain kuda-kudaan.

2. Tumbuh Ceria


Tumbuh Ceria
Instagram/real__pcy

Chanyeol mengunggah potret masa kecilnya ketika merayakan Natal. Chanyeol kecil menggemaskan saat memainkan jenggot Santa Klaus dan meletakkannya di kepala. Chanyeol juga menunjukkan ekspresi seolah mengejutkan.

3. Momen Saat Sekolah


Momen Saat Sekolah

Chanyeol diketahui menempuh pendidikan di SMA Hyundai di Apgujeong, Seoul. Pada usia 16 tahun, Chanyeol mendaftar di sebuah institusi akting di mana ia berteman dengan P.O Block B. Tampak saat mengenyam bangku sekolah, Chanyeol memiliki rambut yang panjang serta poni yang menutupi dahi.

4. Muncul di Video Klip Sebelum Debut


Muncul di Video Klip Sebelum Debut
YouTube/SMTOWN

Saat menjadi trainee SM Entertainment, Chanyeol diketahui fokus pada rap. Ia juga membuat penampilan sebelum debut sebagai model di video musik "HaHaHa Song" milik TVXQ pada 2008 serta "Genie" versi Jepang milik Girls' Generation pada 2010.

5. Foto Pra Debut


Foto Pra Debut

Sempat beredar foto-foto Chanyeol dan para member pra debut. Chanyeol cs memperlihatkan ketampanan serta kekompakan menjelang debut EXO. Di sisi lain, Chanyeol menjadi trainee SM Entertainment setelah meraih posisi kedua di ajang Smart Model Contest 2008.

6. Debut EXO


Debut EXO

Pada 8 April 2012, Chanyeol resmi debut sebagai member EXO dengan merilis mini album "MAMA". Sebelumnya, ia sempat diperkenalkan ke publik sebagai member EXO-K. Saat debut, EXO diketahui memiliki jumlah 12 member termasuk Chanyeol. Namun Kris, Luhan, dan Tao memutuskan hengkang dari grup yang membesarkan namanya itu.

7. Lebarkan Sayap di Dunia Variety Show


Lebarkan Sayap di Dunia Variety Show

Chanyeol dan kawan-kawan meraih popularitas yang luar biasa lewat title track berjudul "Wolf" di tahun 2013. Pada 5 Agustus 2013, EXO merilis album repackage berjudul "Growl" di mana title track-nya sukses menjadi mega hits dan membuat mereka menjadi boy grup nasional. Chanyeol semakin melebarkan sayap dalam dunia variety show di tahun selanjutnya. Ia muncul sebagai member tetap variety show "Roommate" di tahun 2014 lalu. Chanyeol terlihat semakin tampan dan charming di usianya yang kala itu menginjak 22 tahun.

8. Debut Akting


Debut Akting

Chanyeol sebenarnya telah memulai penampilan aktingnya di layar kaca sebagai cameo di "High Kick!". Namun ia secara resmi debut akting pada April dengan peran pendukung dalam film "Salut d'Amour". Chanyeol kemudian membuat penampilan mengagumkan di berbagai proyek akting.

9. Banyak Karya


Banyak Karya
Instagram/real__pcy

Dikenal sebagai ideo multitalenta, Chanyeol terungkap tak hanya berakting namun juga menulis lagu lho. Ia juga kerap melakukan pemotretan dengan majalah serta rand ternama. Chanyeol telah menelurkan banyak karya sepanjang karirnya. Chanyeol yang menggemaskan saat kecil kini tumbuh sebagai salah satu pria tipe idaman.

10. Wamil


Wamil

Chanyeol mendaftar ke militer sebagai tentara tugas aktif pada 29 Maret 2021. Idol tampan ini sempat menuai perhatian karena terungkap sebagai cucu seorang letnan veteran bernama Park Jung Geum. Kakek Chanyeol adalah seorang letnan veteran Perang Korea yang 60 tahun lalu memimpin Unit Kuda Putih sebagai komandan batalion. Hal ini tentu membuat publik terkejut sekaligus kagum akan jasa kakek Chanyeol. Sementara itu, ida dijadwalkan pulang wamil pada 28 September 2022.

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru