Marissya Icha Beri Teguran Keras ke Kim Hawt
Instagram
Selebriti

Lewat akun Instagram Story miliknya, Marissya Icha bahkan tak segan memberikan teguran keras kepada Kim Hawt yang diduga melakukan penipuan dan enggan menggaji karyawan.

WowKeren - Kasus dugaan penipuan hingga tunggakan gaji karyawan yang menyeret nama Kim Hawt rupanya menarik perhatian sahabat mendiang Vanessa Angel lainnya, Marissya Icha. Lewat akun Instagram Story miliknya, Icha bahkan tak segan memberikan teguran keras.

"Ini teguran pertama dari gue ya @kimhawt. Tolong selesaikan urusan sama adek gue @andiayutyas baik2!" tegur Icha kepada Kim. "Jangan sampe gue yang turun tangan memperlebar masalahnya."

Menurut Icha, apa yang dilakukan Kim sudah di luar batas. Ia pun blak-blakkan mengaku tidak senang dengan sikap Kim.

"Katanya kan uang ga seberapa? Karena saya lihat di sini anda sudah terlalu mempermainkan dan merugikan cukup banyak orang," lanjut Icha. "Saya paling ga suka lihat orang orang kaya anda nih ya! Jangan sampe saya yang kasih pelajaran ya buat anda!!"

Icha tidak menampik jika dirinya baru mengenal Kim. Ia hanya berusaha bersikap baik sebelumnya lantaran Kim juga tampak baik.

"Jujur baru kenal krna apreciate dia ada bantu perihal Vanes, aku ga kenal sebelumnya. Kenal saat tau dia speak up, dan jujur venes ga pernah cerita juga sosok dia," beber Icha. "Pas dia cerita ttg bokapnya vanes bukan bapak kandungnya (jujur gak tau bgt perihal itu) makanya aku diam. Karna setau aku dr awal itu bapak kandung walau begitu keadaannya kemarin."


"Dan krna baik ikut memperjuangkan gala yaudah orang baik ya kita balas baiklah. Lalu makin kesini parah sekali. Ayu yang saya sdh anggap spt adik, drugikan sdh lama, dia sdh kerja dr juli. Tapi bayarannya ga dikasih2, dan sdh diminta berkali kali, alasannya banyak. Macam bodohin anak kecil," lanjut Icha.

Marissya Icha Tegur Kim Hawt Soal Dugaan Penipuan dan Tak Gaji Karyawan

Instagram

Karena itu, hati Icha pun terketuk. Wanita yang sempat dikabarkan dekat dengan Frans Faisal ini seketika ingin membantu para korban.

"Saya ke trigger, selain ayu masih banyaakkkkk banget lg yg masalah sm dia. Apakah orang salah macam bgt harus didiemkan? Hrs cepat ditegur agar dia tahu kalau dia salah, dan harus ga nyaman dulu keadaannya dan mendapatkan efek dan dampak dari prilakunya," terang Icha.

"Kalau ada yg bilang 'kak itu urusan orang?' Mmg kalau urusan orang terdekat saya ga boleh bantu? Bukan Tuhan mengajarkan untuk saling bantu? Beda hal kalau aku ga kenal sama yg aku bantuin?" tandas Icha.

Sementara itu, soal tudingan penipuan dan tidak membayar gaji karyawan, Kim sendiri telah memberikan klarifikasinya. Ia mengaku hanya manusia biasa tak luput dari dosa dan kesalahan.

(wk/diah)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait