Kemampuan Jungkook BTS Dalam Editing Video Kembali Diperbincangkan
Naver
Selebriti

Jungkook bakal mengukir sejarah baru dengan tampil di upacara pembukaan Piala Dunia Qatar 2022 yang diadakan di Stadion Alcor Albeit pada 20 November mendatang (waktu setempat).

WowKeren - Sudah menjadi rahasia umum bahwa Jungkook menjadi idol dengan segudang bakat tak terduga. Member BTS itu mendapat sebutan Golden Maknae bukan tanpa alasan. Baru-baru ini, bakat editing video Jungkook yang kembali diperbincangkan.

Diketahui bersama, Jungkook sering membawa kamera pribadinya dalam setiap kegiatan grup. Cowok kelahiran tahun 1997 itu akan merekam momen-momen menarik para member dan kemudian mengeditnya untuk diunggah ke channel YouTube BANGTANTV.

Dalam setiap postingan video hasil karyanya, Jungkook selalu menyertakan credit G.C.F yang merupakan singkatan dari Golden Closet Film. Pelantun lagu "Yet To Come (The Most Beautiful Moment)" itu juga sering memposting video-video singkat editannya di Twitter.

Video karya pribadi Jungkook dengan judul "BTS COMEBACKSHOW - HIGHLIGHT REEL" juga pernah ditayangkan oleh Mnet. Melihat kemampuan editing video dari Jungkook ini, netizen baru-baru ini ramai memberikan pujian.


Kemampuan Jungkook BTS Dalam Editing Video Kembali Diperbincangkan

Source: YouTube

"Aku bukan penggemar, tapi video yang direkam dengan Jimin selama perjalanan mereka ke Jepang sangat melegenda," tulis seorang netizen. "Jungkook sangat berbakat. Tidak ada yang tidak bisa dia lakukan, dia pandai dalam segala hal," imbuh yang lainnya.

"Saat pertama kali menonton video ulang tahun Suga, aku kaget! Gambar dan meme yang digunakan dalam video itu legendaris, jadi menurutku dia sangat pintar," puji lainnya. "Salah satu alasan kenapa julukan golden maknae layak untuknya," pungkas netizen lainnya.

Di sisi lain, Jungkook bakal menghadiri upacara pembukaan Piala Dunia Qatar 2022 yang diadakan di Stadion Alcor Albeit pada 20 November mendatang (waktu setempat). Menurut FIFA, 6-7 tim musisi kelas dunia, termasuk Jungkook, akan tampil di sana.

Big Hit Music mengumumkan bahwa, "Jungkook akan berpartisipasi dalam soundtrack resmi Piala Dunia Qatar dan pertunjukan upacara pembukaan." Sang idol bakal mengukir sejarah menjadi orang Korea pertama yang bisa tampil dalam pembukaan Piala Dunia Qatar 2022 mendatang.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait