Lomon Ungkap Beda Karakter di 'Revenge of Others'-'AOUAD' dan yang Paling Mirip Dirinya
esquire
TV

Dalam wawancara bersama majalah Esquire, Lomon berbicara soal perbedaan karakter Ji Soo Heon di 'Revenge of Others' dan Lee Su Hyeok yang dimainkannya di 'All of Us Are Dead'.

WowKeren - Lomon kembali menunjukan aktingnya dalam drama terbarunya "Revenge of Others". Di serial original Disney+ yang juga dibintangi oleh Shin Ye Eun ini, Lomon berperan sebagai Ji Soo Heon yang penuh misteri dan melakukan aksi balas dendam terhadap para siswa yang terintimidasi di sekolahnya.

Dalam wawancara bersama majalah Esquire, Lomon berbicara soal perbedaan karakter Ji Soo Heon dan Lee Su Hyeok yang dimainkannya di "All of Us Are Dead". "Aku kira ada. Kedua karakter tersebut memiliki banyak kesamaan. Jadi tidak sulit saat aku berakting. Sangat mudah untuk memahami situasi Ji Soo Heon dan Lee Su Hyeok dan reaksi yang keluar dari situasi itu. Namun, keduanya juga sangat berbeda dalam beberapa hal," katanya.

"Lee Su Hyeok tidak pandai belajar. Dia biasa berkelahi, tapi setelah dia sadar, dia juga anak yang rukun dengan semua orang," tambahnya. "Ji Soo Heon adalah seorang teman yang belajar keras untuk mewujudkan impian ibunya yang sakit untuk pergi ke universitas yang bagus. Dia tidak pernah tidur di kelas dan selalu belajar keras."


Soal sosok siapa yang lebih dekat dengan karakterr aslinya, Lomon mengatakan, "Aku akan merahasiakannya. Aku hanya akan mengatakan bahwa aku tidak terlalu dekat dengan belajar ketika aku masih di sekolah. Aku sangat menyukai olahraga."

Esquire kemudian mengatakan jika karakter Ji Soo Heon adalah orang yang hebat dimana dalam salah satu episode terlihat adegan dia dengan bangga menendang botol air bersama teman-temannya di ruang makan siang yang dapat dilihat semua siswa. "Benar. Sebenarnya, aku sama sekali bukan orang seperti itu. Aku suka mendapatkan perhatian, tetapi aku tidak tahu bagaimana cara mendapatkan perhatian. Ketika sampai pada situasi di mana kalian harus menonjol untuk mendapatkan perhatian, kalian merasa malu dan ingin bersembunyi di mana saja. Tetapi ketika aku mendapat perhatian lagi, aku merasa lebih baik. Memalukan untuk tampil ke depan, tapi rasanya menyenangkan menerima perhatian," serunua.

Lomon kemudian berbicara tentang persahabatan di lokasi syuting dengan para pemain lainnya dimana mereka kebanyakan seumuran. " Pada saat syuting, karena kami mungkin seumuran, kami bergaul dengan baik dan memiliki minat yang sama, jadi kami dengan cepat menjadi dekat. Tapi setelah syuting, semua orang terlalu sibuk untuk sering bertemu," pungkasnya.

(wk/aiss)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait