ENHYPEN Bongkar Momen Ni-Ki Bak Orang Korea Asli, Ujungnya Malah Debat
Twitter/ENHYPEN_members
Selebriti

Saat muncul di konten YouTube Elle Korea, ENHYPEN menggambarkan kapan saja Ni-Ki yang asal Jepang memperlihatkan dirinya seperti orang asli Korea. Pembahasan ini juga melibatkan perdebatan.

WowKeren - ENHYPEN bukan hanya terlibat dalam pemotretan dengan majalah Elle Korea, melainkan juga muncul di konten "Emoji Interview" di YouTube. Ketika diminta menyebutkan momen Ni-Ki bak orang Korea asli, perdebatan pun muncul.

Pada Selasa (30/5), saluran YouTube Elle Korea mengunggah konten "Emoji Interview" bersama ENHYPEN. Di hadapan mereka, terdapat banyak papan emoji untuk menjawab pertanyaan dari tim produksi.

Semua member yakni Jungwon, Heeseung (Heesung), Jay, Jake, Sunghoon, dan Sunoo memberikan membongkar kapan Ni-Ki menjadi "Nishimura Cheolsu". Sebagai informasi, nama itu muncul sebagai gabungan dari marga Nishimura Riki dan nama Koreanya, Cheolsu.

"Ketika aku melihatnya entah bagaimana berbohong! Lalu dia seperti orang Korea asli," kata Sunoo sambil memegang emoji telunjuk di depan mulut. "Maksudku bukan begitu (semua orang Korea bohong)."

Menurut Sunoo, bahasa Korea Ni-Ki sangat bagus. Seperti diketahui, Ni-Ki satu-satunya member ENHYPEN yang berasal dari Jepang. Meski Jay asal Amerika Serikat dan Jake besar di Australia, mereka berdarah Korea.

"Itu benar-benar bukan apa yang ingin kukatakan. Bahasa Koreanya menjadi bagus, jadi dia bahkan bisa bohong," lanjut Sunoo.

Selain bahasa, Ni-Ki seolah telah menyerap bagaimana cara orang Korea menghadapi sesuatu. Heeseung beranggapan bahwa member termuda ENHYPEN itu bisa menyelesaikan sesuatu dengan cepat seperti orang Korea.

Sambil memilih emoji puma, Heeseung mengatakan, "Ketika dia harus berani, atau agresif maka dia bertindak begitu... Orang Korea melakukan segalanya dengan cepat, jadi...."

Berikutnya, Jay menceritakan soal dirinya sering kali kaget kenapa Ni-Ki tahu banyak soal bahasa Korea. Bahkan Ni-Ki juga tahu lagu-lagu lawas Korea seolah lahir di sana, hal ini juga disetujui oleh Heeseung.


ENHYPEN Bongkar Momen Ni-Ki Bak Orang Korea Asli, Ujungnya Malah Debat

Source: YouTube

"Kadang, aku kaget dia bilang sesuatu dalam bahasa Korea, yang membuatku penasaran bagaimana dia tahu itu. Atau mengetahui lagu lawas Korea yang sangat tua," papar Jay.

"Aku menyanyikan lagu Sung Si Kyung, dia tiba-tiba muncul dan bernyanyi bersamaku," konfirmasi Heeseung.

Selanjutnya tiba pada giliran Jake mengatakan, "Ni-Ki dan aku sering makan di luar. Dalam masyarakat Korea, biasanya yang lebih tua membayar makana. Dia benar-benar tahu itu. Dia tidak pernah membayar lebih dulu."

Kemudian keduanya berdebat apakah Ni-Ki pernah membelikan makanan untuk Jake. Ni-Ki mengaku pernah namun Jake merasa itu sudah sangat lama sekali.

"Saat kami merekam video perkenalan. Misalnya, ketika kami memperkenalkan album kami, kupikir bahasa Korea Ni-Ki menjadi lebih baik," ujar Jungwon.

Setelah Jungwon, tibalah giliran Sunghoon memberikan pendapatnya. Menurut kesaksian Sunghoon, Ni-Ki sering kali mengalahkan Jake dalam perdebatan yang muncul karena candaan mereka.

"Saat dia berdebat dengan Jake! Saat mereka bertengkar... Keduanya sering bertengkar karena bercanda. Jake kalah karena bahasa Korea Ni-Ki terlalu bagus," papar Sunghoon.

Selama Sunghoon bicara, Ni-Ki dan Jake sempat-sempatnya berdebat. Mendapati interaksi itu beserta penjelasan Sunghoon, member ENHYPEN lainnya tertawa.

Sementara itu, "Bite Me" yang merupakan title track ENHYPEN untuk album "Dark Blood" telah melampaui angka streaming 14 juta kali di Spotify per Selasa (30/5). ENHYPEN kembali setelah lebih dari 10 bulan, menyuguhkan konsep fantasi gelap dalam albumnya. Seperti diketahui, boy grup jebolan survival "I-LAND" ini mengusung konsep cerita vampir sejak debut pada akhir 2020 lalu.

(wk/inta)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru