Aksi Song Ji Hyo cs Tetap Seru, Rating 'Running Man' Terus Merosot Ditanggapi Beragam
Instagram/sbs_runningman_sbs
TV

Meski muatan konten Song Ji Hyo cs dalam 'Running Man' dinilai menyenangkan, penurunan rating selama empat episode berturut-turut kini menjadi sorotan penonton.

WowKeren - Sudah berjalan lebih dari 1 dekade, "Running Man" adalah salah satu variety show paling populer saat ini. Namun program yang digawangi Yoo Jae Seok dan Song Ji Hyo cs itu mengalami penurunan rating.

Sejak episode 28 Mei, rating penonton "Running Man" tercatat merosot. Setelah setia berada di atas angka 3 persen, episode terbaru menyentuh 2,8 persen setelah turun 0,3 persen berturut-turut.

Selama empat episode terakhir, "Running Man" memperoleh 3,4 persen pada 28 Mei. Kemudian ratingnya berada di angka 3,4 persen pada 4 Juni. Angka tersebut turun di 3,1 persen pada 11 Juni.

Meski mengalami penurunan, "Running Man" masih mendapatkan banyak cinta dari penonton setia. Netizen di forum online membicarakan tentang penurunan terus menerus untuk rating program ini.

Aksi Song Ji Hyo cs Tetap Seru, Rating \'Running Man\' Terus Merosot Ditanggapi Beragam

Source: TheQoo


Sebagian menganggap "Running Man" lebih seru tanpa bintang tamu dan acaranya masih menyenangkan baru-baru ini. Namun beberapa di antaranya merasa kecewa karena pergantian PD dan juga durasi episode yang cenderung panjang.

"Acaranya seru saat ini," kata salah satu netizen. "Acaranya jauh lebih seru tanpa tamu," sahut netizen lain. "Aku menikmati acaranya setiap minggu. Tapi parido 'I'm Solo' minggu ini memang agak membosankan," sambung yang lain.

"Sejak mereka mengganti PD, itu sama sekali tidak sesuai dengan seleraku," komentar seorang netizen. "Sangat menyenangkan para member bermain di antara mereka tapi permainannya tidak seru," sambung netizen lain.

"Aku berharap mereka dapat mengontrol durasi segmen mereka dengan lebih baik.. Aku tidak menonton episode sebelum episode terakhir karena membosankan tetapi episode kemarin adalah kelanjutan dari yang sebelumnya jadi aku tidak menontonnya," ujar lainnya.

Meski demikian, netizen salut "Running Man" masih bertahan hingga 659 episode sampai saat ini. Mereka pun memuji bagaimana para member bisa menikmati waktu bersama meski permainannya di luar harapan.

(wk/inta)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait