
Song Kang lagi-lagi membuat Go Min Si geleng-geleng dengan tingkahnya ketika keduanya kembali dipertemukan. Sang aktris sampai menuliskan protes karena diganggu terus.
- Alfa Sayyidah
- Jumat, 08 September 2023 - 13:41 WIB
WowKeren - Pertemanan Song Kang dan Go Min Si terbukti masih berjalan sampai saat ini. Hal tersebut terlihat dari momen baru keduanya yang dibagikan Min Si di Instagram pribadinya pada Kamis (7/9).
Song Kang dan Min Si sama-sama hadir di acara yang digelar oleh brand Nike di Seoul. Keduanya memperlihatkan sisi kocak persahabatan mereka pada momen ini.
Aktor kelahiran tahun 1994 itu terbukti mempunyai sifat yang sangat jail. Ia iseng menutupi Min Si yang berniat melakukan mirror selfie.
Min Si menuliskan protes karena ulah nyeleneh Song Kang. Ia juga tak ragu untuk menandai akun Instagram temannya itu untuk memperlihatkan sisi random aktor tampan itu.
"Aku gak bisa selfie nih @songkang_b," protes aktris cantik kelahiran tahun 1995 itu.
Song Kang tak hanya sekali menghalangi Min Si yang berniat foto ini. Min Si sampai memohon agar Song Kang pergi saking jengkelnya.
"Temanku, tolonglah aku ingin foto sendirian," ucap aktris cantik itu.
Momen aktor dan aktris ini tentu membuktikan pertemanan mereka masih terjalin erat. Para penggemar dibuat gemas bukan main dengan Song Kang dan Min Si yang santai menunjukkan kedekatan mereka di Instagram.
Sementara itu, Song Kang dan Min Si mulai dekat karena membintangi 2 season serial Netflix "Love Alarm". Aktor naungan Namoo Actors tersebut sempat mengatakan kalau ia masih dekat dengan lawan mainnya di serial tersebut sampai sekarang.
Pertemanan Song Kang dan Min Si dilengkapi dengan Lee Do Hyun karena mereka disatukan di serial "Sweet Home". Min Si bercerita kalau sempat frustasi karena dua aktor tampan itu tidak mau kalah. Jelang wamil, Do Hyun juga memperlihatkan kedekatan dengan Min Si dengan mengajak berdonasi serta datang di pemutaran VIP film sang aktris "Smugglers".
(wk/alfa)