Xiumin EXO Jadi Kasir Supermarket Dengan Ingatan Luar Biasa di 'CEO-Dol Mart'
Instagram/e_xiu_o
TV

'CEO-dol Mart' berkisah tentang idol group Thunder Boy yang terpaksa harus bubar di puncak karier mereka. Mereka kemudian menjadi pemilik supermarket dan mengelolanya bersama.

WowKeren - Drama "CEO-dol Mart" yang dibintangi oleh Xiumin EXO hingga Hyungwon MONSTA X telah merilis poster baru. Tim produksi pun mengungkap bocoran karakter Xiumin yang berperan sebagai Shin Tae Ho

Sebagai informasi, "CEO-dol Mart" berkisah tentang idol group Thunder Boy yang terpaksa harus bubar di puncak karier mereka. Setelah hidup terpisah selama lima tahun, para mantan idol tersebut kemudian sadar bahwa mereka adalah pemilik bersama sebuah supermarket.

Poster yang baru dirilis mengungkapkan setiap peran para karakter di supermarket yang mereka kelola bersama. Pertama, ada Choi Ho Rang (Lee Shin Young) sang leader yang bertanggungjawab di bagian sayur dan buah-buahan. Ho Rang disebut memiliki sifat tsundere, namun selalu peduli pada para member Thunder Boys.

Setelah itu ada Shin Tae Ho (Xiumin) yang memiliki posisi sebagai main dancer di Thunder Boys. Di supermarket, ia menjadi kasir yang memiliki ingatan luar biasa dan bisa melakukan hitungan di luar kepala. Tae Ho menggunakan kemampuannya untuk mengingat detail tentang pelanggan dan menjadi wajah supermarket.


Xiumin EXO Jadi Kasir Supermarket Dengan Ingatan Luar Biasa di \'CEO-Dol Mart\'

Source: TVING

Lalu ada juga Jo Yi Joon (Hyungwon) sang rapper yang bertanggungjawab mengelola ikan segar. Sedangkan Eun Young Min (Choi Won Myeong) sang vokalis bekerja di bagian daging dengan keterampilan memasaknya yang luar biasa. Lalu Yoon Sang Woo (Lee Sae On) sang maknae bertanggung jawab atas minuman dan selalu menyapa pelanggan dengan senyum manisnya.

Selain kelima member Thunder Boys, ada seorang pekerja paruh waktu bernama Oh Ye Rim (Choi Jung Woon) yang bekerja di supermarket tersebut. Ia memiliki banyak pengalaman dan membimbing para CEO yang tidak tahu apa-apa untuk menjalankan supermarket dengan lancar.

"Jika Anda datang ke 'CEO-dol Mart' yang akan tayang perdana pada tanggal 15 September, anak-anak muda yang berdiri di persimpangan antara mimpi dan kenyataan akan menunggu Anda. Proses dari lima idola yang menjadi CEO, yang telah merasakan pahitnya hidup, semakin dewasa saat menghadapi kenyataan di akhir usia 20-an akan membuat waktu Anda berlalu begitu saja," terang tim produksi.

Adapun drama "CEO-dol Mart" dijadwalkan tayang perdana di TVING mulai 15 September mendatang. Jangan lewatkan keseruannya ya!

(wk/Bert)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait