Alasan Taeyeon SNSD Gak Dikenali Orang-Orang di Stasiun Jadi Perbincangan
Naver
TV

Taeyeon pergi ke stasiun bawah tanah untuk melihat iklan ulang tahunnya yang dipajang di sana. Namun, sang idol menyadari bahwa tidak ada seorang pun yang mengenalinya.

WowKeren - Tae Yeon merilis video YouTube yang memperlihatkan dirinya berjalan-jalan ke stasiun bawah tanah. Menariknya, tidak ada orang-orang yang mengenali member SNSD itu. Warganet pun ramai menebak alasan mengapa Taeyeon tidak dikenali orang-orang di stasiun bawah tanah.

Video YouTube yang diunggah Taeyeon memperlihatkan cara sang idol mengunjungi beberapa tempat. Pelantun lagu "INVU" itu mengunjungi sebuah kafe yang mengadakan acara untuk ulang tahunnya. Sang idol selanjutnya pergi ke stasiun kereta bawah tanah.

Taeyeon ingin melihat iklan ulang tahunnya dipajang di stasiun itu. Saat berjalan di stasiun bawah tanah, ia berkata, "Sudah lama sekali aku tidak naik kereta bawah tanah." Sang idol akhirnya sampai di tempat iklan ulang tahunnya.

Taeyeon mengungkap rasa terima kasih dengan berkata, "Meskipun tanggal 9 Maret telah berlalu. Terima kasih telah mengucapkan selamat kepadaku pada hari ulang tahunku tahun ini. Untungnya, tempat ini dekat dengan perusahaan."


Alasan Taeyeon SNSD Gak Dikenali Orang-Orang di Stasiun Jadi Perbincangan

Source: Naver

Setelah itu, Taeyeon pergi ke kafe perusahaan dan bercerita pengalamannya berjalan-jalan di stasiun kereta bawah tanah. "Aku berada di stasiun kereta bawah tanah sebelumnya. Tidak ada yang mengenaliku, jadi sangat mudah untuk melihat iklanku."

Karena pengalamannya itu, Taeyeon jadi berpikir untuk lebih sering jalan-jalan. "Jadi mungkin aku bisa lebih sering berkeliling. Semua orang melihat ponsel mereka dan berjalan ke depan dengan mata tertuju ke bawah," sambung Taeyeon.

Curhatan Taeyeon ini langsung menjadi topik hangat dengan berbagai komentar netizen. Banyak yang menebak alasan sang idol tidak dikenali orang-orang. "Bahkan kalau aku melihat Taeyeon, aku mungkin hanya berpikir, 'Oh, dia mirip Taeyeon' dan pergi[sic!]," tulis seorang netizen.

"Orang-orang di kereta bawah tanah lebih tertarik untuk mendapatkan tempat duduk daripada Taeyeon[sic!]," tambah yang lain. "Di stasiun kereta bawah tanah, orang-orang terburu-buru lewat dan tidak peduli dengan orang lain[sic!]," sahut netizen lainnya.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait