Lee Ju Myoung Bak Bucin Ikut Gabung Agensi Kim Ji Suk pasca Dikonfirmasi Pacaran
Selebriti

Bak bucin, Lee Ju Myoung memilih untuk bergabung dengan agensi Kim Ji Suk, Alien Company. Ia memutuskan untuk berpisah dengan agensinya, YG Entertainment, seiring dengan berakhirnya kontrak.

WowKeren - Kim Ji Suk dan Lee Ju Myoung dikonfirmasi berkencan. Sesaat kemudian, berbagai media mulai melaporkan bahwa Ju Myoung memutuskan untuk berpisah dengan agensinya, YG Entertainment.

Bak bucin, Ju Myoung memilih untuk bergabung dengan agensi Ji Suk, Alien Company. Hal ini pun dibenarkan oleh pihak YG.

Kepada Sports Korea pada Rabu (14/8), YG Entertainment awalnya mengakui hubungan asmara Ji Suk dan Ju Myoung. Pihak YG kemudian mengonfirmasi jika kontrak Ju Myoung baru saja berakhir.

"Memang benar bahwa Ju Myoung dan Ji Suk berpacaran. Kami tidak yakin kapan tepatnya hubungan mereka dimulai," ungkap perwakilan YG. "Kontrak Ju Myoung dengan kami telah berakhir. Kedua pihak telah memutuskan untuk berpisah, membuat situasi menjadi sensitif."


Hubungan asmara Ji Suk dan Ju Myoung pun mendapat sambutan hangat dari fans. Pasangan yang beda usia 12 tahun ini dinilai terlihat serasi dan cocok satu sama lain. Akun Instagram milik Ju Myoung bahkan ikut diserbu beragam komentar dari netizen.

"MBA YG BENER KAMU SAMA JI SEOK OPPA??? [sic!]," komentar salah satu netizen. "Ju Myoung adalah yang terbaik🙌 Berbahagialah selalu [sic!]," balas netizen lain. "Oppa sudah punya pacar💔🤭 [sic!]," tambah netizen lainnya lagi ikut meninggalkan komentar.

Di sisi lain, Ji Suk memulai debutnya sebagai anggota grup Rio pada 2001. Ia mulai aktif sebagai aktor dengan membintangi sejumlah drama populer seperti "I Need Romance", "Top Star Yoo Baek", "When the Camellia Blooms" dan masih banyak lagi. Ji Suk juga muncul dalam program hiburan "Problematic Men of the Brain Sexy Era".

Sedangkan, Ju Myoung memulai kariernya sebagai seorang model. Sang aktris debut akting dengan membintangi web drama "The Man Who Showers" pada 2017. Ju Myoung semakin populer ketika membintangi "Twenty Five, Twenty One".

(wk/diah)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait