
Yuri tampak mengunjungi berbagai tempat wisata di Arab dan mencoba panganan lokal. Sang idol juga tampak fasih menyapa anak kecil dengan berkata, 'Assalamualaikum'.
- Farida Amalia Dwi Yanti
- Rabu, 27 November 2024 - 14:28 WIB
WowKeren - Kwon Yuri SNSD membagikan vlog terbaru dari perjalannya ke Arab Saudi pada 26 November. Dalam kesempatan itu, visual idol kelahiran tahun 1989 ini menuai pujian selangit ketika didandani dengan memakai hijab.
Vlog itu memperlihatkan bagaimana Yuri mengunjungi berbagai tempat wisata di Arab dan mencoba panganan lokal. Bintang drama "The Sound of Your Heart Reboot" itu juga tampak fasih menyapa anak kecil dengan berkata, "Assalamualaikum".
Ada juga momen ketika Yuri mengunjungi pasar lokal. Salah satu penjual membantu bintang drama "Bossam: Steal the Fate" itu memakai hijab pashmina warna abu-abu. Sang idol berkata, "Aku gugup". Setelah itu, Yuri masih berkata, "Assalamualaikum".
Tak lama kemudian, Yuri langsung melepas hijab yang dipakainya. Menariknya, sang idol juga mengenakan penutup kepala yang biasanya dipakai oleh para pria. Perjalanan Yuri di Arab kali ini benar-benar diwarnai berbagai pengalaman baru.
Penampilan Yuri dengan memakai hijab itu pun langsung dibanjiri pujian dari warganet Indonesia yang memuji visual cantiknya. "Masyaallah tetehhhh, cantiknya[sic!]," tulis seorang netizen. "Masya Allah ukhti [sic!]," tambah yang lain.
"Ya Allaahh, waalaikum salam ukhti, dulu fotonya suka diedit-edit hijaban, sekarang beneran dipakein jilbab syar’i[sic!]," sahut netizen lainnya. "Cakep bgt, masya allah. Nada suaranya jadi beda, gak kayak Kwon Yuri[sic!]," imbuh netizen lainnya.
Di sisi lain, Yuri saat ini sedang menyapa publik lewat drama bertajuk "Parole Examiner Lee". Drama itu menceritakan kisah pengacara Lee Han Shin (Go Soo), yang menjadi petugas pembebasan bersyarat yang bertanggung jawab untuk membuat keputusan akhir tentang pembebasan bersyarat narapidana.
Han Shin bertekad untuk mencegah narapidana yang tidak menunjukkan penyesalan atas kejahatan mereka memperoleh pembebasan bersyarat melalui uang, koneksi, atau taktik penipuan. Dalam drama itu, Yuri berperan sebagai Ahn Seo Yun, seorang detektif ulung.
Akting Yuri dalam "Parole Examiner Lee" mendapat pujian dari tim produksi yang berkata, "Kwon Yuri menginvestasikan banyak waktu untuk berlatih sehingga ia dapat menyempurnakan aktingnya, dan adegan aksinya benar-benar menjadi salah satu alasan mengapa drama kami wajib ditonton."
Sementara itu, "Parole Examiner Lee" sudah disiarkan sejak 18 November lalu di Viki. Jangan sampai ketinggalan menyaksikan ya.
(wk/amal)