
Cinta Laura bongkar pengalamannya saat main ke tempat dugem di Los Angeles. Bertemu dengan Abel The Weeknd, Cinta beberkan penyebab dirinya menolak bergabung di meja penyanyi tersebut.
- Ria Susilo Wardhani
- Jumat, 29 November 2024 - 15:47 WIB
WowKeren - Cinta Laura agaknya memang bukan cewek kaleng-kaleng. Pasalnya, Cinta berani memegang prinsip untuk hidup sehat dan positif.
Tak cuma itu, Cinta juga bukan tipikal perempuan yang rela melakukan segala hal demi uang dan popularitas. Hal ini terkuak ketika Cinta mendapat ajakan dari penyanyi kelas dunia, Abel Tesfaye The Weeknd.
Diungkap Cinta, ia pernah mendapat ajakan dari Abel ketika sedang dugem bersama kawannya di Los Angeles pada 2015. Saat itu, Abel tiba-tiba menyuruh bodyguard untuk memanggilnya. Walau tahu The Weeknd cukup terkenal, Cinta pilih menolak tawaran itu.
"Aku punya cerita menarik yang enggak pernah aku ceritain ke siapa pun. Aku pernah clubbing dengan beberapa teman aku tahun 2015 di 1 Oak. Ada Abel, The Weeknd. Saat itu aku sedang menuju dance floor bersama teman-teman karena aku suka banget ngedance," kata Cinta di podcast Kemal Pahlevi. "Tiba-tiba Abel lihat aku. Aku ingat banget jaraknya mungkin enggak sampai dua meter. Dia sudah sampai di mejanya, berdiri, dan aku di dance floor. Bodyguard-nya ngasih tanda ke aku buat ke mejanya, tapi aku langsung buang muka dan terus maju sama teman aku."
Cinta lantas beberkan alasannya menolak undangan menggiurkan itu. Ia rupanya punya firasat buruk perihal ajakan tersebut dan khawatir jika malah dipaksa melakukan hal-hal terlalu atau diberi narkoba.
"Siapa tahu, mungkin kalau aku nerima ajakan itu dia bakal ngerayu aku, dari situ ngasih drugs, terus menekan aku untuk ngapa-ngapain,” kata Cinta. "Karena aku punya pendirian dan tahu aku memiliki value sebagai manusia, akhirnya aku bisa merasakan kalau vibe-nya buruk."
Ia juga menolak karena enggan dicap sebagai cewek tak benar. "Kalau aku iyain, dia mungkin akan anggap aku cewek nggak benar," katanya.
Prinsip Cinta ini sukses membuat publik kagum. Namun, ada pula yang meledek Cinta halu dan paranoid.
"Nicee cinta! Tau cara protect diri sendiri 😊," kata netter. "Halu," kata netter. "Tp emng ditahun segitu, the weeknd lg kecanduan narkoboy," seru netter. "Kepedeean," kata yang lainnya. "Woy wajar aja lah harus waspada sama org baru, biarpun dia terkenal. Ini mereka ketemunya di club loh dan kode2an gini ujungnya ya apa lagi kalo gk utk have fun bareng (in many ways). Kecuali mereka lirik2an di red carpet, baru bisa agak positive thinking," bela netter.
Masih soal Cinta, kekasih Arya Vasco ini juga dipuji karena tunjukkan self love. Ia sempat berbagi pesan pada generasi muda untuk mencintai diri sendiri.
"Banyak orang takut bertambah tua, tapi sejujurnya, aku belajar untuk lebih mencintai dan menerima diriku sendiri dari tahun ke tahun," kata Cinta. "Aku merasa jauh lebih cantik sekarang dibandingkan saat remaja (dan ini tidak ada hubungannya dengan penampilan fisikku)."
(wk/riaw)