Mahalini Cantik Berhijab saat Umrah Perdana Bareng Rizky Febian di Tengah Kehamilan Pertama
Instagram/mahaliniraharja
Selebriti

Mahalini akhirnya perdana menjalani ibadah umrah setelah sebelumnya masuk Islam. Tak cuma momen pertama buat Lini sebagai muslimah, umrah ini juga kali perdana dilakoninya bersama sang suami, Rizky Febian.

WowKeren - Mahalini saat ini sedang hamil calon anak pertamanya dan Rizky Febian. Usia kandungan Lini sendiri sudah memasuki masa 7 bulan.

Setelah menggelar tasyakuran 7 bulanan, Lini pun berangkat tunaikan ibadah umrah. Ia didampingi oleh sang suami, Iky, dalam ibadah di Tanah Suci pertama kali sejak mualaf hingga perdana sebagai pasangan yang telah menikah.

Dalam momen spesial itu, Iky bagikan potret cantik Mahalini tampil berhijab dan berbusana serba putih. Iky mengucap syukur karena bisa berangkat umrah bersama sang istri.

"Alhamdulillah 🤍Pertama kalinya bawa istri untuk ibadah umroh," tulis Iky. Unggahan Iky ini langsung banjir pujian dari banyak pihak. Netter juga doakan ibadah umrah pertama Lini sebagai mualaf itu dilancarkan.

"Lini masyaallah cantiknya 🥺🥺," kata netter. "MasyaAllah semoga dilancarkan," tutur netter. "Maasyaa Allah tabarakallaah semoga lancar ibadahnya,unrognya mabrur mabruroh, sehat, diijabah doa-doanya yaa @rizkyfbian dan @mahaliniraharja aamiin ya Allah🤲🤲🤲," ujar netter. "Cantiknya Lini, Ya Allah, lindungi keluarga kecil ini dari segala hal yang buruk. Ya Allah, berkahilah mereka dengan rezeki yang melimpah, kesehatan yang sempurna, dan kebahagiaan yang tiada henti. Jadikanlah keluarga ini sakinah, mawaddah, dan rahmah, serta penuh dengan kasih sayang dan kebersamaan. Jauhkan mereka dari segala godaan dan tuntunlah mereka untuk selalu berada di jalan-Mu yang lurus. Aamiin ya rabbal 'alamiin," harap netter.


Sementara itu, terkuak jika Iky dan Lini beribadah umrah dengan pasangan artis lainnya. Mereka yakni Aaliyah Massaid dan suami, Thariq Halilintar, Vidi Aldiano dan istri, Sheila Dara Aisha, serta Yura Yunita dan suami, Donne Maula.

Masih soal Lini, sang ayah, I Gede Suraharja, bongkar perubahan putrinya setelah hamil calon anak pertama. Gede mengakui jika Lini jadi lebih manja. Ia juga membahas soal Iky yang kini jadi calon bapak siaga.

"Kayaknya sekarang lebih manja, mungkin karena perhatian dari orangtua juga lebih banyak. Jadi sering video call sama saya," kata Gede. "Sebelum Lini hamil, Iky sudah 100 persen siaga. Sekarang, saat hamil, dia makin siaga. Kami dari keluarga sangat berharap doa dari semuanya, agar Lini diberi kesehatan selama kehamilan dan saat melahirkan nanti semuanya berjalan lancar. Mohon doanya."

Sama seperti Sule sang besan, Gede juga punya firasat jika jenis kelamin calon cucunya adalah perempuan. Apalagi, Mahalini jadi lebih cantik hingga menguatkan dugaan Gede.

"Cewek apa cowok itu ya? Kayaknya sih cewek. USG-nya kayaknya si perempuan ya," seru Gede. "Kayaknya sih cewek, mamanya (Mahalini) semakin cantik, kan begitu kata orang. (Tapi) Apa yang diberikan (yang) di atas itulah yang kita terima."

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait