Shella Saukia Minta Maaf usai Disentil Bella Shofie Gegara Seret Namanya di Chat DM
Instagram/shellasaukiaofficial
Selebriti

Shella Saukia buka suara usai dimention Bella Shofie karena merasa disenggol via chat DM. Shella lantas meminta maaf dan menegaskan tak ada niatan menyinggung Bella.

WowKeren - Crazy Rich Shella Saukia jadi sorotan usai chat DMnya membahas Bella Shofie beredar. Alhasil, Shella segera berikan klarifikasi karena Bella Shofie sempat meminta penjelasan soal namanya yang ikut terseret.

"Kalau enggak salah kita satu arisan, kita belum pernah ketemu. Semoga kita menjalin silaturahmi dengan baik-baik," kata Shella. "Aku sama mbak enggak ada masalah, mohon maaf lahir batin kalau ada perkataan yang enggak enak."

Di sisi lain, Shella seolah tetap berpendapat jika memang produk Bella overclaim. Tak cuma itu, Shella juga mempertanyakan kenapa hanya produknya yang dikejar oleh Doktif.

"Enggak perlu diklarifikasi, tapi memang benar kan, benar (overclaim)," kata Shella. "Kenapa banyak sekali brand-brand cara pemasarannya overclaim kenapa SS terus yang dikejar Doktif itu."

Sebelumnya, beredar chat DM Shella dengan seorang followers. Berniat memberi THR, Shella juga membahas soal Bella Shofie yang aman tak dikejar-kejar oleh Doktif meski produk skincarenya diyakini overclaim.

"Syg, kirim rek mau tf thr. Kamu tau gak yang overclaim iklan siapa, si Bella Sofie itu tapi liat ada gak dia diusik-usik sama Doktif," seru Shella dalam chat DMnya.


Tak butuh waktu lama, Bella unggah video sembari membahas chat DM Shella. Ia awalnya tak mau berburuk sangka dan mempertanyakan apakah chat itu asli atau palsu.

"Kenapa nama Bella Shofie ikutan terseret-seret. Sebelumnya saya mau nanya dulu buat ibu ini (menunjukan DM Shella Saukia), ini yang bikin beneran ibu? Atau postingan palsu" ujar Bella.

Bella lantas mengaku tak kenal Shella dan tak ada kepentingan apapun. Jika memang chat itu asli, Bella berharap Shella segera mengklarifikasi soal alasan nama sang artis ikut terseret.

"Jujur aku gak kenal sama ibu, kita gak pernah ketemu sama ibu juga. Kita gak ada urusan, kita gak ada bisnis bareng, jadi gak ada kepentingan apa-apa," terang Bella. "Agak heran kok aku keseret, kamu kalo memang bermasalah ya bermasalah sendiri aja gak usah nyeret nama orang. Kamu kalau bermasalah ya bermasalah sendiri aja, gak usah nyeret-nyeret nama orang."

Sebelumnya, Shella juga disorot soal konflik dengan Nikita Mirzani. Baru-baru ini, beredar rekaman Nikita yang murka dan melabrak suami Shella, Fitra Budiman, terkait tuduhan pemerasan.

"Pertanyaan gue di kasus ini, gue meresnya di mana? Kan gue juga ngomong sama lu ni Bang Fitra ya, 'Bang kalo kayak gini gue minta dibayar as a profesional'. Bener nggak?" cecar Nikita hingga Fitra gelagepan. "Lah kenapa ngomong ke orang-orang gue meres?" tanya Nikita. "Enggak, mau meluruskan," ujar Fitra berdalih. "Bukan, nggak bisa! Ini pemerasan ini nih harus di-clear-kan. Gue enggak pernah meres, enggak mau. Gue kalau pun orang mau pakai jasa gue ya untuk misalkan gini 'Kak, jangan di-review dong' ya udah apa imbalannya? Itu fair. Itu fair dengan apa yang sudah mereka lakukan penipuan-penipuan di luar sana. Itu fair! Itu tidak ada yang dibilang namanya pemerasan," kata Nikita.

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Berita Terkait