
Begini ungkapan Joko Anwar mengenai kemungkinan pembuatan sekuel film 'Pengabdi Setan'.
- Tim WowKeren
- Sabtu, 24 Maret 2018 - 14:04 WIB
WowKeren - Film "Pengabdi Setan" tidak hanya meraih kesuksesan di Indonesia, namun juga di luar negeri. Film karya Joko Anwar tersebut telah ditayangkan di Meksiko, Malaysia, Singapura dan Thailand.
Rupanya, film "Pengabdi Setan" juga cukup diminati di negara-negara tersebut. Bahkan, film "Pengabdi Setan" berhasil menjadi film terlaris sepanjang masa di Malaysia.
"Di Meksiko ('Pengabdi Setan') masuk 10 besar box office. Di Malaysia jadi film terlaris sepanjang masa," ungkap Joko saat diwawancarai usai mengadiri acara Indonesian Box Office Movie Awards 2018, di Studio 6 Emtek, Daan Mogot, Jakarta Barat, Jumat (23/3) malam. "Di Singapura juga begitu, Thailand juga lumayan masuk 10 besar."
Saat ditanya mengenai kelanjutan film "Pengabdi Setan", Joko menyebutkan bahwa ada kemungkinan untuk membuat sekuel dari film tersebut.
"Harusnya sih meneruskan (cerita), karena kan ini ada open ending," jelas Joko. "Jadi kita tinggal gimana nanti kita jalan ceritanya."
Lebih lanjut, Joko menyebutkan bahwa dirinya ingin membuat film-film lain yang berhubungan dengan "Pengabdi Setan". Sebut saja seperti film "The Conjuring" yang memiliki film prekuel dan spin-off.
"Penginnya sih gitu, ada spin-off ada prekuel," lanjut Joko. "Penginnya seperti itu sih."
Selain itu, mengenai pemeran di film sekuel "Pengabdi Setan", Tara Basro tetap ingin bergabung. Joko juga menyebutkan bahwa akan mengajak pemain-pemain film "Pengabdi Setan" di film sekuelnya.
Produser film "Pengabdi Setan", Sunil Samtani, mengungkapkan bahwa masih belum ada persiapan untuk sekuel film tersebut. Namun, Sunil berharap di tahun 2019 nanti semuanya sudah siap untuk sekuel film "Pengabdi Setan".
"Saya cuma bisa bilang tahun 2019. Semuanya masih nol, belum masuk brain storming. Semua di otak Joko," jelas Sunil. "Saya enggak tahu pemainnya siapa, jalan cerita mau kemana, semua diserahkan ke Joko. Mudah-mudahan bisa siap di tahun 2019."
(wk/)