Jinyoung dan Baro Dikabarkan Tinggalkan WM Entertainment, Bagaimana Nasib B1A4?
Selebriti

Benarkah keputusan Jinyoung dan Baro untuk tak memperpanjang kontrak akan berakibat pada bubarnya B1A4?

WowKeren - Debut pada 2011, tahun ini B1A4 merayakan 7 tahun debut mereka. Di sisi lain, perayaan 7 tahun debut Jinyoung dan kawan-kawan ini juga menandakan kalau kontrak mereka dengan agensi, WM Entertainment, segera berakhir.

Kontrak B1A4 dengan WM berakhir 23 April lalu, bersamaan dengan momen 7 tahun debut mereka. Namun para member sepakat untuk memperpanjang kontrak hingga Juni. Kini masing-masing nampaknya telah mengambil keputusan terkait kontrak eksklusif dengan agensi.

B1A4 데뷔 7주년 #B1A4 ❤️ #BANA #데뷔7주년 #축하합니다 #비세최 #바세최


A post shared by B1A4 OFFICIAL (B1A4 공식 인스타그램) (@b1a4ganatanatda) on

Hari ini, Sabtu (30/6), media melaporkan kalau Jinyoung dan Baro memutuskan untuk tak memperpanjang kontrak dengan WM Entertainment. Di sisi lain, tiga member lainnya yaitu Gongchan, CNU dan Sandeul memilih tetap bersama WM.

"Dua member yang memutuskan untuk keluar dari agensi telah mendapat banyak sekali tawaran dari agensi-agensi lain untuk bergabung," ungkap seorang sumber. "Mereka juga sudah mengadakan pertemuan dengan agensi khusus akting."

Kabar ini tentu saja membuat kita bertanya-tanya bagaimana nasib B1A4 ke depannya. Kabar yang beredar menyebutkan kalau para member kemungkinan besar masih bisa berkarier sebagai grup meski sudah tak lagi bernaung di bawah satu agensi.

(wk/dewi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel