Bangga EXO Jadi Duta Pariwisata, Netizen Salfok ke Dubbing Suara
Selebriti

Sebagai duta pariwisata member EXO mempromosikan tempat-tempat menarik yang patut dikunjungi saat di Korea.

WowKeren - Nama besar EXO sungguh tepat jika dijadikan sebagai duta pariwisata oleh negeri ginseng tersebut. Mereka juga terlihat begitu menikmati tugas barunya untuk memperkenalkan budaya dan tempat-tempat menarik disana.

Video yang di upload oleh channel YouTube Imagine your Korea berjumlah enam. Sayangnya EXO tidak dalam formasi lengkap karena meninggalkan Lay yang memang bukan warga asli Korea melainkan Tiongkok.

D.O., Kai, Suho, Sehun dan Chanyeol dibuatkan video pribadi untuk promosi dengan durasi sekitar 70-80 detik. Sedangkan yang tergabung dalam Beagle Line yaitu Baekhyun, Chen dan Xiumin mempromosikan pariwisatanya secara bersamaan dalam satu video.

Tema yang diangkat kali ini bertajuk "Have you ever?" (Apakah kamu pernah?). Dalam video itu member EXO seolah bertanya apakah kamu pernah melakukan liburan seperti yang sedang mereka lakukan.

Misalnya pada video yang dipromosikan oleh Beagle Line. Chen memberikan pertanyaan sesuai tema, lalu kamera mulai menyoroti hutan yang terlihat sejuk dan rindang.

Kemudian muncul lanjutan pertanyaan Chen yaitu apakah kamu pernah melakukan meditasi di dalam hutan? Berlanjut ke pengalaman selanjutnya yaitu spa dan dikubur dalam tanah.


Member EXO seolah menunjukkan jika kalian belum pernah melakukan hal tersebut, maka Korea bisa menjadi destinasi wisata. Beagle Line memang di daulat untuk mempromosikan pariwisata menyehatkan di sana.

Setiap member mendapatkan tugas yang berbeda, D.O. mempromosikan tentang budaya K-Pop. Suho sebagai leader bertugas mempromosikan sejarah dan tradisi yang ada di Korea.

Sehun yang berjiwa muda nampak begitu pas mempromosikan mengenai petualangan menjelajah alam Korea. Chanyeol memperkenalkan kehidupan sehari-hari masyarakat Korea.

Bahkan memperlihatkan kemudahan akses internet yang di dapatkan di stasiun kereta. Giliran Kai yang memang terkenal paling mengagumkan bagi kalangan wanita.

Dia memperlihatkan trend yang ada di Korea, tentunya ditemani oleh gadis-gadis cantik. Dalam video tersebut Kai seolah sedang mengantarkan tiga kekasihnya berbelanja.

Iklan tersebut tentu saja langsung banjir komentar EXO-L (sebutan fans EXO). Meskipun banyak yang menyayangkan suara member dipalsukan demi meredam aksen Korea mereka.

"Kau melakukan hal yang benar dengan memilih EXO sebagai duta. Sekarang banyak fans dari mereka akan mempertimbangkan untuk datang ke Korea," tulis akun Pro***. "Ada apa dengan suara mereka, kenapa tidak menggunakan suara asli. Kita ingin yang asli, mereka bisa bicara bahasa Inggris. Jika menggunakan aksen Korea itu tidak masalah, terlebih ini mempromosikan Korea," tulis akun Wiw***.

"Melihat hal ini, aku akan berangkat ke Korea sebelum aku mati," tulis akun Exo***. "Apakah kalian pernah membuat mereka menggunakan suara aslinya," tulis akun Mil***.

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait