Nam Joo Hyuk Mengaku Belajar Banyak Hanya dengan Melihat Jo In Sung
SPOTVNEWS
Selebriti

Jo In Sung menjadi salah satu senior yang selalu diperhatikan oleh Nam Joo Hyuk dalam proses belajarnya.

WowKeren - Nam Joo Hyuk merupakan aktor tampan asal Korea Selatan. Ia baru saja membintangi film perdannya "The Great Battle". Dalam film debutnya itu, bintang "School 2015: Who Are You" ini berkesempatan untuk adu akting bersama Jo In Sung, Seolhyun AOA, Bae Sung Woo dan Um Tae Goo.

Pada Senin (17/9) ini, Nam Joo Hyuk menjalani sebuah wawancara dengan sebuah media. Ia menceritakan mengenai perannya di film tersebut. Selain itu, aktor kelahiran 1994 tersebut juga mengaku belajar banyak dari aktor senior.

"Ketika syuting film berlangsung, aku bisa merasakan pertumbuhan Sa Mul," ujarnya. Aku juga bisa merasakan diriku tumbuh bersama dengan film itu."


"Bekerja dengan senior hebat seperti itu merupakan suatu kehormatan tersendiri," lanjutnya. "Setiap kali aku pergi ke set, aku belajar banyak seperti Sa Mul di TKP."

Jo In Sung menjadi salah satu senior yang selalu diperhatikan oleh Nam Joo Hyuk dalam proses belajarnya. Ia menyadari banyak hal untuk dapat bekerja dengan baik.

"Banyak yang harus dipelajari dari semua aktor senior. Khususnya Jo In Sung, aku belajar banyak hanya dengan melihatnya," tutur Nam Joo Hyuk. "Aku menyadari dan merefleksikan fakta bahwa meskipun aku beruha untuk menjadi orang yang baik, aku harus menjadi orang yang lebih baik."

Sementara itu, "The Great Battle" menceritakan perjuangan Yang Manchun (Jo In Sung) memimpin perang demi menahan pasukan dinasti Tang yang ingin menyusup ke kota Ansi. Film ini siap dirilis serentak di Korea Selatan mulai 19 September mendatang.

(wk/nris)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru