Klarifikasi Pihak Nia Ramadhani Terkait Kasus Kosmetik Oplosan
Instagram/ramadhaniabakrie
Selebriti

Lewat perwakilan manajemennya, Nia Ramadhani memberikan tanggapan terkait kasus kosmetik ilegal.

WowKeren - Belum lama ini, kasus kosmetik ilegal menjadi perbincangan publik. Apalagi, banyak nama artis papan atas yang ikut terseret kasus tersebut, salah satunya Nia Ramadhani. Nia diduga ikut melakukan pemasaran terkait produk kosmetik oplosan tersebut.

Setelah sebelumnya pihak Nella Kharisma membantah keterlibatan penyanyi dangdut tersebut, kini giliran pihak dari Nia yang buka suara. Tim manajemen Nia mengatakan bahwa pihaknya tidak tahu apa-apa.

Tere sebagai perwakilan dari pihak Nia mengatakan bahwa sampai saat ini belum ada pemberitahuan tentang pemeriksaan polisi. Tere mengaku bahwa pihak Nia malah baru mengetahui kabar tersebut lewat pemberitaan di media.

Sejauh ini, pihak Nia belum ada pembicaraan apa-apa mengenai hal itu. Karena belum ada panggilan resmi dari pihak berwajib, Tere mewakili Nia mengaku tak tahu harus memberikan respon seperti apa.

"Belum ada surat apapun, kita juga tahu dari kalian (media)," ungkap Tere saat ditemui di Jakarta, Jumat (7/12). "Jadi, mau ngomong pun aku bingung, mau ngomong apa ini?"

Tere juga mengatakan manajemen dari Nia sempat kaget dengan berita tersebut. Pasalnya, menurut Tere pihak manajemen selalu menyeleksi barang yang akan dipromosikan artisnya. Mereka juga menetapkan standar sendiri untuk memilih sebuah produk.


Saat ditanya tentang standar pemilihan produk, Tere enggan membicarakan hal itu lebih lanjut. Hal itu akan ia ungkapkan nanti jika memang diperlukan.

"Itu ada lah nanti kalau perlu kita akan omongin, kita akan omongin ke luar," kata Tere. "Cuma kalau sekarang belum perlu atau konfirmasi apapun, karena emang dari pihak kita juga belum dapat apapun, kita dapat semua dari media, gitu."

Selain terkejut, Tere juga mengaku bingung dari mana sumber berita terkait pemanggilan Nia. Ia menyebut jika pihaknya benar-benar tidak tahu apa-apa.

Menutup perbincangan, Tere mengimbau kepada awak media agar lebih teliti lagi menulis atau mengabarkan berita. Jika dirasa sumber berita itu tidak jelas, bisa dikonfirmasi langsung ke pihaknya agar tidak menimbulkan fitnah.

"Cuma bingung saja kan. Tiba-tiba ada yang nulis kayak, 'Nia Ramadhani dipanggil,' gitu kan, sebenarnya dipanggil dari mana, karena belum ada surat," kata Tere. "Mungkin kalau ada yang nulis. 'Akan dipanggil.' Jadi perlu dikoreksi lagi, gitu lho,".

Sebelumnya, Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Frans Barung Mangera memberikan keterangan bahwa polisi akan memanggil Nia Ramdhani sebagai saksi. Istri Ardie Bakrie itu akan dimintai keterangan karena pernah menjadi endorser kosmetik ilegal tersebut. "Ada juga artis NR, Nia Ramadhani istri Ardie Bakrie yang akan kita panggil," ujar Kombes Pol Frans Barung di Mapolda Jatim, pada Kamis (6/12) dilansir dari detikHot.

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru