Denada Cerita Shakira Belum Mau Lihat Cermin, Jelaskan Alasan Tubuh Putrinya Jadi Bengkak
Instagram/denadaindonesia
Selebriti

Denada menyebut kondisi Shakira sebagai penderita leukimia adalah naik turun selama menjalani pengobatan di Rumah Sakit Singapura.

WowKeren - Pengobatan putri semata wayang Denada, Shakira Aurum di Rumah Sakit Singapura berangsur membaik. Belum lama ini, Shakira pun sempat mendapat kunjungan dan kado spesial dari Presiden Jokowi dan Ibu Iriana Jokowi.

Meski keadaan Shakira sudah membaik, Denada menceritakan bahwa sang putri belum mau melihat pantulan dirinya sendiri di depan cermin. "Saya kan pernah cerita, kaca-kaca di rumah saya tutupi dengan koran karena dia tidak senang lihat refleksi dirinya dia di cermin," kata Denada saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan pada Kamis (21/2) seperti dilansir dari Kompas.

Akan tetapi, suatu ketika Shakira meminta Denada koran yang menutupi cermin-cermin tersebut dibuka. Namun keadaan tersebut hanya berlangsung beberapa hari saja karena Shakira masih tak sanggup melihat pantulan dirinya di depan cermin.

"Suatu hari dia bilang, 'ibu, Shakira mau dibuka saja deh korannya'. Saya pikir, 'wah alhamdulillah’ berarti dia sudah mulai bisa berdamai dengan keadaannya dia," sambung Denada. "Tapi akhirnya ternyata itu hanya bertahan beberapa hari saja."

Sebagai seorang ibu, Denada pun bisa memaklumi apa yang dirasakan oleh Shakira. Bagi mantan kekasih dari Ihsan Tarore ini yang terpenting sekarang adalah kehadiran dirinya di samping sang putri.


"Saya ibunya, jadi saya tahu banget perubahan wajah anak saya," tambah Denada. "Kerling matanya, saya sudah tahu dia mau ngomong apa."

Lebih lanjut, Denada menceritakan bahwa badan Shakira saat ini memang sedang bengkak. Hal tersebut merupakan efek dari pengobatan kemoterapi.

"Sekarang anak saya lagi bengkak badannya, lagi bengkak sekali karena konsumsi steroid," cerita Denada. "Jadi jadwal pengobatannya kemo dengan obat steroid."

Denada menambahkan bahwa saat ini kondisi Shakira memang mengalami naik dan turun selama menjalani pengobatan. Ia juga tak memungkiri keadaan putrinya bisa mengalami penurunan drastis sewaktu-waktu.

"Untuk (penderita) leukimia dia naik turun (kondisinya), jadi kadang kalau lagi bagus ya bagus, terus nanti dalam waktu tak terduga bisa tiba-tiba drop," jelas Denada. "Nah, ini kayak kemarin baru satu minggu ini dia masuk rumah sakit lagi karena memang kondisinya lagi turun."

Meski Denada juga merasa berat menemani Shakira selama menjalani pengobatan, ia tak patah semangat. "Saya masih betul-betul berusaha setiap harinya untuk bisa terus mendampingi anak saya, menyemangati dia, itu yang paling penting," pungkasnya.

(wk/tria)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru