Tiket Konser Mamamoo '4Season F/W' Ludes Terjual Hanya Dalam Waktu 2 Menit
Musik

Mamamoo berhasil menjual seluruh tiket dari semua kategori hanya dalam dua menit.

WowKeren - Girlgroup populer Mamamoo baru saja merampungkan proyek "Four Seasons, Four Colours" mereka dengan merilis album terakhir "White Wind". Proyek ini merupakan sebuah proyek yang melambang tiap musim dengan warna yang menggambarkan kepribadian mereka masing-masing.

Untuk menutup proyek ini, Hwasa cs akan menggelar konser penutupan yang bertajuk "2019 Mamamoo Concert: 4Seasons F/W". Konser ini akan diadakan di Jangchung Gymnasium, Seoul. Tak hanya itu, Konser ini juga akan diadakan selama 3 hari berturut-turut mulai 19-21 April 2019.

Hal ini disambut positif oleh para penggemar. Para penggemar menganggap konser ini menjadi pengobat kangen mereka akan Solar cs pasca konser terakhir mereka pada Agustus lalu. Hal ini dapat dilihat dari antusiasme penggemar ketika penjualan tiket telah dibuka pada Rabu (27/3).

Penjualan tiket dibuka pada pukul jam 8 malam waktu setempat dengan format pemesanan online. Tak lebih dari 2 menit, seluruh tiket dari semua kategori telah dilaporkan habis terjual. Hal ini menunjukan antusiasme yang kuat para penggemar akan penampilan Mamamoo.


Mamamoo pertama kali mengadakan konser pembukaan "4Season" pada Agustus 2018 untuk membuka proyek "Four Seasons, Four colours". Konser ini bertajuk "2018 Mamamoo Concert: 4Season S/S" dan berhasil memukau banyak penonton.

Dalam konser kali ini, Mamamoo menjanjikan sebuah pertunjukan spesial dari masing-masing anggota. Pertunjukan solo ini akan mewakili kepribadian mereka yang senada dengan warna tiap-tiap album.

Solar dan Moonbyul akan menunjukan pesona yang seksi dan kuat dengan menarikan lagu dari idol pria. Sedangkan Whee In akan memainkan instrumen musik yang belum pernah ia mainkan sebelumnya di depan para penonton. Sementara Hwasa akan mempersembahkan sebuah pertunjukan yang bertajuk "Hwasa Show" yang menceritakan tentang kehidupannya.

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait