Luna Maya Bocorkan Cara Kuat Dibully Salah Satunya Harus Besar Hati, Setuju?
Instagram/lunamaya
Selebriti

Dalam sebuah kesempatan pada tayangan 'Insert Story' baru-baru ini, Luna Maya membagikan caranya agar tahan menghadapi berbagai komentar negatif di media sosial.

WowKeren - Luna Maya kini menjadi salah satu pengisi dalam acara "Insert Story". Dalam sebuah kesempatan baru-baru ini, Luna membagikan caranya menghadapi komentar negatif di media sosial.

Rian Ibram selaku host mencoba mengawali dengan pertanyaan kepada Luna. "Luna Maya pasti pernah di-bully, gimana cara kamu menanggapinya?" tanya Ibram.

Dengan santai, Luna menjelaskan bagaimana sikapnya menanggap bullying. Perempuan berusia 36 tahun itu rupanya memiliki cara tersendiri sesuai dengan situasi dan kondisi.

Luna mengaku tak akan segan meminta maaf ketika ia memang melakukan kesalahan. Sebagai contoh, ia menyinggung soal insiden salah sebut nama idol asal Korea Selatan, NCT 127 menjadi NTC.

"Tergantung sih. Kalau memang aku salah, pasti aku akan mengakui. Kayak yang kemarin itu emang aku slip of tongue karena memang di luar kendali. Pas udah selesai itu aku baru sadar 'oh iya aku salah'," kata Luna. "Dan pada saat aku dapet begitu banyak kritikan dengan bahasa yang begitu kasar, aku coba bener-bener tarik napas take a deep breath."


Lebih lanjut, mantan kekasih Ariel NOAH itu akan merenungkan kesalahan. Tentu saja, ia harus berbesar hati mengakui kesalahan dan meminta maaf. Sikap bijak Luna itu pun membuahkan hasil positif karena netizen yang dewasa akhirnya berhenti mengkritiknya.

"Aku pikir ini nggak bakal selesai dan emang aku salah, jadi aku harus berbesar hati meminta maaf," sambung Luna. "Alhamdulillah sih, netizen yang tadinya mem-bully aku jadinya bisa menerima dengan baik dan sama-sama dewasa, yaudah stop gitu."

Namun, ada kalanya Luna bersikap cuek dan mencoba tak memerdulikan nyinyiran netizen. Sebab menurutnya, ada pula netizen labil yang memang benci kepadanya tanpa alasan.

"Ada juga (netizen) yang walaupun gue nggak ngapa-ngapain juga ada yang nge-bully. Karena pada dasarnya emang nggak suka," ujar Luna. "Kalau yang kayak gitu itu aku pilih nggak ambil pusing. Karena yang diomongin juga nggak bener jadi aku cuek sih. Karena kalau nggak bener kenapa aku harus menanggapi."

(wk/anni)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait