Langkah Sadis Ini Ditempuh Korea Utara Demi Bebas Wabah Corona
Dunia

Korea Utara mengklaim wabah virus Corona belum masuk ke negaranya. Namun rupanya status nihil virus Corona ditempuh dengan langkah yang 'kejam' seperti selengkapnya berikut.

WowKeren - Wabah virus Corona masih menjadi momok menakutkan bagi penduduk di berbagai penjuru dunia. Virus yang belakangan dipublikasikan dengan nama COVID-19 ini diketahui masih "tak terbendung" lantaran terus menginfeksi ratusan orang setiap harinya.

Informasi terbaru menyebut virus ini sudah "menembus pertahanan" 29 negara di seluruh penjuru dunia. Bahkan Afrika pun sudah mengonfirmasi satu kasus, tepatnya di Mesir, pada Jumat (14/2) kemarin.

Di Asia sendiri, tepatnya di Asia Timur, hampir semua negara sudah dikonfirmasi terkena wabah virus ini. Namun demikian, Korea Utara mengklaim masih terbebas dari wabah virus yang masih bersaudara dengan penyebab SARS dan MERS tersebut.

Namun demikian, klaim Korut ini diragukan oleh Badan Kesehatan Dunia (WHO). Oleh karenanya WHO dengan seluruh negara anggotanya, dalam hal ini termasuk Korut, akan bekerja sama dalam menangani wabah virus Corona.

Namun di luar itu, rupanya Korut menempuh langkah-langkah tegas demi membebaskan negaranya dari wabah virus Corona. Tetapi yang tidak disangka, Korut rupanya tak segan menempuh langkah sadis demi menihilkan pasien terinfeksi virus Corona di negaranya. Apa itu?


Dilansir dari Donga via Daily Mirrors, Korut masih menempuh langkah "wajar" dengan mengarantina orang-orang yang diduga terinfeksi virus Corona. Tetapi Korut rupanya tak ragu untuk menembak mati seseorang yang mencoba kabur dari karantina.

Dan hal ini pun sungguh-sungguh terjadi pada Kamis (13/2) lalu. Seorang pejabat Korut yang dikarantina karena diduga terinfeksi virus Corona ditembak mati setelah kedapatan kabur demi pergi ke pemandian umum.

Sang pejabat bidang perdagangan itu dilaporkan baru kembali dari perjalanan di Tiongkok sebelum dikarantina. Namun ternyata ia mencoba kabur dari lokasi karantina, dan sialnya ketahuan oleh otoritas setempat.

Begitu ketahuan, aparat pemerintah Korut pun langsung pergi ke pemandian umum. Pejabat itu sontak diseret dan ditembak mati di lokasi pemandian.

Pejabat itu bukan satu-satunya yang harus menerima konsekuensi keras pasca wabah virus Corona merebak. Pejabat lain di Badan Keamanan Nasional Korea Utara bahkan diturunkan jabatannya di bidang pertanian karena diam-diam melakukan perjalanan ke Tiongkok.

(wk/elva)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru