Bertambah 300 Pasien Sehari, Fakta Mengerikan Soal Wabah Corona di Korsel Terungkap
Dunia

Wabah virus Corona masih menjadi momok mengerikan yang dilaporkan telah 'menyambangi' 48 negara hingga Kamis (27/2). Salah satu negara dengan penyebaran virus tercepat adalah Korea Selatan.

WowKeren - Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) terus memberikan perkembangan terkini soal wabah virus Corona yang masih menjadi momok mengerikan di berbagai penjuru dunia. Sebab sampai Kamis (26/2), tercatat sudah 48 negara yang mengonfirmasi pasien terinfeksi virus ini.

Salah satu negara yang mengalami dampak terbesar dari virus ini adalah Korea Selatan. Dihimpun dari data terbaru worldometers.info, otoritas medis negeri asal budaya KPop itu telah mengonfirmasi 1.595 kasus infeksi Corona.

Namun ada yang lebih menarik perhatian umum dari fenomena ini. Sebab Korsel kembali "memecahkan rekor" tambahan kasus hariannya yang kali ini mencapai 334 kasus. Angka ini bahkan tak jauh berbeda dari jumlah tambahan pasien di Tiongkok sebagai episentrum wabah dengan 435 kasus baru.

Dikutip dari Yonhap News Agency, sebanyak 307 kasus dikonfirmasi di Daegu, sedangkan 4 lainnya dari Pronvinsi Gyeongsang Utara. Selain itu, provinsi dan kota besar lain juga mulai mengonfirmasi adanya kasus infeksi Corona di wilayah mereka.


"Sebagian besar dari kasus baru ini diidap oleh anggota gereja yang berada di Tenggara Kota Daegu," demikian kutipan rilis dari Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Korea (KCDC), dilansir pada Kamis (27/2).

Namun kengerian yang terjadi ternyata tak berhenti sampai di situ. Pakar kesehatan yang tak disebutkan namanya rupanya sempat mengungkapkan hal mengerikan yang bakal terjadi dalam beberapa waktu ke depan.

"Pakar menyebut jumlah kasus terkonfirmasi masih bisa melonjak dalam beberapa hari kedepan. Karena otoritas kesehatan mulai melakukan pemeriksaan terhadap 210 ribu anggota Gereja Shincheonji yang menjadi penyebab penyebaran wabah di provinsi lain," demikian kutipannya.

Di sisi lain, pasien terinfeksi virus Corona sudah mencapai 82.183 orang hingga Kamis (27/2) pukul 07.00 WIB. Sehingga tercatat setidaknya ada seribu kasus baru untuk hari ini.

Angka ini memang masih tergolong tinggi, meskipun sudah jauh lebih baik ketimbang sebelum-sebelumnya. Namun catatan angka ini bak angin segar bagi ahli kesehatan di berbagai penjuru dunia, karena jumlah pasien yang berhasil sembuh juga meningkat, bahkan mencapai lebih dari 2 kali lipatnya.

(wk/elva)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru