Penumpang Kapal Viking Sun Santai Berkeliling Pasar Bandung, Pemkot Bali 'Kecolongan'?
Nasional

Sejumlah penumpang kapal pesiar Viking Sun memutuskan untuk turun dan berkeliling di Pasar Bandung, Denpasar, Bali usai dipastikan sehat. Namun kabarnya, meski sehat para penumpang sebenarnya tak diperbolehkan turun dari kapal.

WowKeren - Kapal pesiar Viking Sun diizinkan untuk berlabuh dan menurunkan para penumpangnya di Bali usai seluruhnya dinyatakan sehat pada Minggu (8/3). Pemeriksaan terhadap kru dan penumpang kapal dilakukan oleh Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) sesuai dengan aturan WHO.

Usai terjamin semuanya sehat, sejumlah wisatawan kapal Viking Sun tampak berkeliling di Pasar Badung. Dengan ditemani pemandu wisata, selain berkunjung ke pasar, mereka juga mengunjungi tempat wisata lainnya di Bali dengan menggunakan bus.

Kendati demikian, dikabarkan bahwa para penumpang kapal Viking Sun rupaya tak diizinkan keluar dari kapal. Kepala Bagian (Kabag) Humas dan Protokol Setda Kota Denpasar, Dewa Gede Rai dihubungi, mengaku tak ada pemberitahuan ke pihak Pemkot terkait hal itu. "Saya cek ke Dirut Pasar tidak tahu, ke Dinas Pariwisata juga tidak ada pemberitahuan,” katanya, Minggu (8/3).

Sementara itu, Kepala Unit Pasar Badung, I Gusti Made Estuasa tidak berani memastikan apakah wisatawan yang berkunjung tersebut merupakan penumpang Viking Sun. “Ampura pak nggih, tiang juga kurang tahu (Maaf pak, saya juga kurang tahu)," ujarnya. "Tiang (Saya) kan tadi ke RS habis operasi. Staf tiang tidak berani bilang juga karena tidak ada surat. Biasanya setiap ada tamu, kan ada surat. Coba ke Pemkot tanyakan nggih. Ampura nggih (Maaf)."


Menurut seorang petugas Pasar Bandung mengatakan jika para wisatawan datang ke Pasar Badung sekitar pukul 11.00 WITA. "Tadi ada sekitar pukul 11.00, dibilang mau ke Kumbasari," kata petugas yang enggan menyebutkan namanya tersebut sembari memperlihatkan foto para rombongan wisata. "Ini ada foto-fotonya di grup."

Usai kejadian tersebut, pada malam harinya, Pemkot Denpasar melakukan penyemprotan disinfektan di Pasar Badung, Denpasar, Bali. Hal ini dilakukan sebagai langkah antisipasi untuk menghindari penyebaran virus corona.

"Penyemprotan di Pasar Badung pasca dikunjungi tamu Kapal Viking Sun itu sebagai bentuk antisipasi penyebaran Covid-19 sesuai standar WHO," Kepala Bagian (Kabag) Humas dan Protokol Setda Kota Denpasar Dewa Gede Rai. Penyemprotan tersebut dilakukan usai para pedagang pulang.

Lebih lanjut, Pemkot Denpasar akan melakukan pemantauan terhadap pedagang-pedangan yang berinteraksi langsung dengan para penumpang kapal Viking Sun selama 14 hari ke depan. Mereka juga menyiagakan dua dokter dari Dinas Kesehatan Denpasar serta menyiapkan hand sanitizer.

(wk/nidy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait