Agensi Umumkan Hongbin Keluar Dari VIXX
Musik

Fans sebelumnya sudah curiga Hongbin akan keluar dari VIXX usai melihat postingannya di akun Twitch-nya pada 6 Agustus. Ia menyebut soal adanya 'perubahan besar'.

WowKeren - Kabar mengejutkan datang dari Hongbin. Pasalnya pada Jumat (7/8), agensi Jellyfish Entertainment mengumumkan jika idol kelahiran tahun 1993 itu resmi hengkang dari boy grup VIXX.

Lewat pernyataan resmi, Jellyfish Entertainment bahwa Hongbin sendiri yang ingin keluar dari VIXX. Setelah melakukan diskusi dengan hati-hati, member lain menghormati keinginan tersebut. Agensi menegaskan VIXX akan tetap aktif dengan 5 member.

"Halo. Ini Jellyfish Entertainment. Kami membagikan pernyataan resmi tentang member VIXX, Hongbin. Pertama, kami mengucapkan terima kasih yang tulus kepada fans yang sangat mencintai VIXX dan kami menyampaikan berita sedih."

"Pada 7 Agustus, Hongbin membagikan niatnya untuk mundur dari VIXX. Setelah berdiskusi dengan hati-hati dengan anggota VIXX dan Hongbin, kami menghormati keinginannya dan diputuskan bahwa dia akan meninggalkan grup."


"Rencananya VIXX akan berpromosi sebagai grup beranggotakan lima orang di masa depan. Kami sangat minta maaf kepada para fans karena telah membuat khawatir dengan berita mendadak ini, dan kami meminta kalian untuk terus mencintai dan mendukung member VIXX. Terima kasih."

Hongbin sendiri awal tahun ini mendapat masalah besar dengan fans grup idol lain. Member VIXX itu melakukan siaran langsung dalam kondisi mabuk dan blak-blakan mengkritik grup idola lain termasuk SHINee, EXO dan Red Velvet.

Fans sebelumnya sudah curiga Hongbin akan keluar dari VIXX usai melihat postingannya di akun Twitch-nya pada 6 Agustus. Hongbin menyebutkan adanya "perubahan besar" selama masa istirahatnya.

Meskipun Hongbin mengakhiri dengan tulisan manis "sampai jumpa lagi", fans merasa bingung dengan pernyataan yang tidak jelas itu. Mereka berspekulasi bahwa dia telah meninggalkan grup, mengingat dia menyebutkan perubahan yang terjadi dan bahwa dia telah berbicara kepada penonton Twitch terlebih dahulu, bukan pada fancafe resmi.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru