CL Kejutkan Fans Beri Isyarat Rilis Sesuatu yang Baru Lewat Video 'Intro', Comeback?
Musik

CL mengejutkan fans dengan merilis sebuah video bertajuk 'Intro'. Meskipun tidak jelas untuk apa sebenarnya video itu, klip tersebut menggambarkan karisma dan energi CL.

WowKeren - CL diketahui jarang merilis karya baru usai meninggalkan YG Entertainment. Namun baru-baru ini, mantan leader 2NE1 ini mengejutkan fans dengan mengisyaratkan akan comeback dan merilis musik baru.

Pada hari ini, Rabu (2/9), CL mengejutkan fans dengan merilis sebuah video bertajuk "Intro". Meskipun tidak jelas untuk apa sebenarnya video itu, klip tersebut menggambarkan karisma dan energi CL. Hal ini meningkatkan antisipasi atas apa yang CL sediakan untuk para penggemar nantinya.

Dalam video tersebut, terdapat beberapa teks yang berbunyi "Aku menggunakan nama, kalian sudah tahu". Hal ini mengacu pada kalimat terkenalnya yang berbunyi "Aku menggunakan nama CL dari 2NE1". Belum pasti apa yang akan CL hadirkan, namun banyak fans yang berspekulasi ini akan menjadi comeback yang dinantikan.


Beberapa waktu lalu, CL sempat memanjakan penggemar dengan merilis beberapa konten proyek bernama "In The Name Of Love". Setiap lagu comeback CL dalam proyek "In The Name Of Love" diberi nomor sesuai dengan tanggal ketika mereka diciptakan, seolah-olah lagu itu adalah bagian dari buku harian CL yang mewakili perasaannya selama waktu itu.

Sejauh ini, CL telah merilis semua 6 lagu dalam proyek tersebut. Enam lagu tersebut yakni "+DONE161201+", "+REWIND170205+", "+PARADOX171115+" dan "+I QUIT180327+", "+THNX190519+", dan "ONE AND ONLY 180228".

Perilisan lagu proyek tersebut menandai perilisan pertama CL sejak dia meninggalkan YG Entertainment bulan lalu. Sejak merilis "Lifted", CL telah secara teratur menyatakan keinginannya untuk merilis musik baru tetapi tidak merilis lagu solo apa pun di bawah naungan YG Entertainment sejak tahun 2016.

Pada 8 November lalu, YG Entertainment mengumumkan bahwa CL telah meninggalkan agensi. Keputusan ini diambil penyanyi kelahiran 1991 tersebut setelah diskusi perpanjangan kontrak dengan YG gagal mencapai kesepakatan.

(wk/putr)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru