Member Seventeen Bahas Makna Album Spesial 'Semicolon' Dalam Video Teaser Commentary
Musik

Rabu (14/10), pihak agensi merilis teaser commentary untuk album 'Semicolon'. Dalam teaser tersebut, para anggota duduk untuk mengomentari album spesial dan membicarakan tentang proses pembuatan album.

WowKeren - Seventeen (II) sebentar lagi akan kembali menyapa penggemar lewat comeback. Pihak agensi mengkonfirmasi bahwa album comeback mereka nantinya akan bertajuk "Semicolon". Kali ini, giliran para member yang menjelaskan makna album tersebut dalam teaser spesial.

Pada hari ini, Rabu (14/10), pihak agensi merilis teaser commentary untuk album "Semicolon". Dalam teaser tersebut, para anggota duduk untuk mengomentari album spesial dan membicarakan tentang proses pembuatan album.

Para anggota mengungkapkan bahwa mereka ingin menyampaikan pesan untuk mendorong para generasi muda untuk maju tetapi juga meluangkan waktu untuk beristirahat untuk menikmati masa muda mereka. Mereka pun menyempatkan diri menjelaskan tentang track-track yang disertakan dalam album tersebut.

Album comeback Seventeen ini nantinya akan berisi total 6 lagu baru. Enam lagu itu yakni "Home; Run", "Do Re Mi", "HEY BUDDY", "Light a Flame", "AH! LOVE", dan "All My Love". Single utama, "Home; Run" dideskripsikan sebagai lagu berbasis genre swing yang menggabungkan suara retro, ritmis, dan ceria.


Salah satu member yakni WOOZI membantu menulis dan menggubah lagu, sementara Vernon dan Seungkwan juga membantu menulis beberapa lirik. Penggemar juga antusias album ini karena mencakup beberapa trek sub-unit.

"Do Re Mi" akan dinyanyikan oleh Seungkwan, Vernon dan Dino. "HEY BUDDY" akan menampilkan The8, Mingyu, dan DK. "Light a Flame" akan menampilkan Jun, Hoshi, Wonwoo, dan Woozi bekerja. Sementara "AH! LOVE" akan dibawakan oleh S.Coups, Jeonghan dan Joshua.

Preview yang baru dirilis untuk album juga mengungkapkan bahwa boy grup ini akan merilis 13 versi berbeda dari "Semicolon". Versi ini menggambarkan satu versi untuk setiap anggota hanya untuk edisi pertamanya. Album khusus "Semicolon" ini akan dijadwalkan rilis sepenuhnya pada 19 Oktober pukul 6 sore KST.

Kembalinya Seventeen mendatang akan menandai comeback pertama mereka sejak Juni, ketika mereka merilis mini album ketujuh mereka "Heng: garae". Dalam album tersebut, mereka berpromosi dengan lagu utama yang bertajuk "Left & Right".

Lewat album tersebut, Seventeen sukses merayakan pencapaian luar biasa. "Heng:garae" sukses mendapat gelar "million seller" lewat penjualan minggu pertama mereka. Mini album Seventeen ini kini menjadi album dengan penjualan minggu pertama tertinggi kedua pada tahun 2020. Tak hanya itu, "Haeng:garae" juga sukses menjadi album dengan penjualan minggu pertama tertinggi ketiga untuk K-pop secara keseluruhan.

(wk/putr)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru