Gaya Yeri Red Velvet di Instagram Dibilang Makin Mirip Jennie BLACKPINK
Selebriti

Yeri cukup rajin memperbarui halaman Instagram pribadinya dengan foto-foto cantik penuh gaya. Namun baru-baru ini menyebut gayanya semakin mirip dengan Jennie BLACKPINK.

WowKeren - Yeri Red Velvet cukup rajin memperbarui halaman Instagram pribadinya dengan foto-foto cantik penuh gaya. Namun baru-baru ini menyebut gayanya semakin mirip dengan Jennie BLACKPINK (Black Pink).

Akhir pekan lalu, Red Velvet minus Wendy tampil di Konser K-Pop Festival Gangnam Ontact 2020. Yeri membagikan foto-fotonya dari penampilannya di acara tersebut. Dalam foto, Yeri tampil manis dengan jepit bunga mencolok di rambutnya.

Gaya Yeri Red Velvet di Instagram Dibilang Makin Mirip Jennie BLACKPINK 1

Source: Pann

Terkait foto-foto baru Yeri, seorang netizen dari komunitas online Pann menulis postingan, "Gaya, sudut selca, dan bahkan posenya. Yeri tidak mengikuti siapa pun. Penggemar asing adalah yang pertama mengatakan bahwa gayanya mirip Jennie. Aku tidak membencinya. Aku hanya mengatakan bahwa sepertinya dia meniru Jennie."

Gaya Yeri Red Velvet di Instagram Dibilang Makin Mirip Jennie BLACKPINK 2

Source: Pann


Postingan mendapat reaksi beragam dari netizen lainnya. "Siapapun dapat mengatakan bahwa itu mirip. Kalian harus mengakuinya," komentar netizen. "Sejujurnya, memang benar dia meniru Jennie. Juga, menyalin bukanlah hal yang buruk, bukan?" tambah netizen lain.

"Aku hanya merasa Yeri tidak punya gaya sendiri. Dia terkenal karena meniru Jennie dan IU," tulis netizen. "Tapi keduanya meniru Ariana Grande bukan?" sahut yang lain. " Yeri tidak cocok untuk gaya hip hop tapi dia tetap ingin memiliki getaran Jennie itu. Itu tidak cocok untuknya," kata netizen. "Yeri pergi dari Tae Yeon ke IU ke Jennie, dia memiliki semua getaran mereka setidaknya sekali," pungkas lainnya.

Terlepas dari gayanya yang disebut menyerupai orang lain, Yeri selalu terlihat memukau di setiap foto. Bahkan netizen belum lama ini memuji gaya riasannya yang semakin dewasa.

Sementara itu, Red Velvet dikabarkan akan segera comeback tahun ini dengan formasi lengkap pasca pulihnya Wendy dari cedera. Namun SM Entertainment belum mengumumkan apapun tentang comeback mereka.

Dalam berita lain, Red Velvet belum ini mendebutkan sub-unit pertama mereka yang beranggotakan Irene dan Seulgi. Yeri sendiri kini sibuk membintangi reality show "Yeri's Room".

(wk/chus)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait