Heboh Wanita Diduga Kena Hipnotis Oknum Ngaku Suruhan Baim Wong, Begini Kronologinya
Instagram/baimwong
Selebriti

Nama Baim Wong terseret kasus penipuan dan hipnotis yang sedang viral di media sosial baru-baru ini. Lantas apa yang akan dilakukan Baim Wong setelah mengetahui kejadian ini?

WowKeren - Baim Wong mendadak diterpa kabar tidak menyenangkan. Baru-baru ini, viral sebuah video yang menampilkan seorang wanita diduga menjadi korban hipnotis. Namun, yang bikin viral adalah wanita tersebut diketahui kena hipnotis dari oknum yang mengaku sebagai anak buah Baim Wong.

Hal ini bermula saat wanita tersebut mendapat telepon dari nomor yang tidak dikenal. Tanpa sadar, wanita tersebut mengikuti semua perintah sang pelaku lewat sambungan telepon. Beruntungnya, warga sekitar peduli dan berusaha menyadarkan wanita tersebut dengan mengambil teleponnya dan bicara pada sang penipu.

Sang penipu bahkan sempat marah-marah dan mengaku-ngaku bekerja pada Baim Wong. Namun, ada seorang wanita berambut panjang yang sepertinya teman di korban berusaha untuk melawan sang pelaku lewat telepon.

"Kamu tahu nggak, kamu penipu. Sudah cukup, ini temenku nggak usah kamu telpon lagi. Udah Baim Wong tidak pernah minta uang," tegas wanita tersebut bernada emosi.


Video yang diunggah oleh akun Instagram @pakde.brengos pada Rabu (11/11) itu langsung menjadi viral di media sosial. Diketahui, peristiwa tersebut terjadi saat korban wanita berada di ssebuah bank.

Heboh Wanita Diduga Kena Hipnotis Oknum Ngaku Suruhan Baim Wong, Begini Kronologinya

Instagram

"Klo terima telefon.. Kejadian tdi pagi di bank, si mbaknya tanpa sadar mengikuti perintah dari telefon Yang ngakunya @baimwong untuk mlakukan transaksi. Nasib baik ada Yang nyadarin dia," tulis akun tersebut.

Postingan terssebut langsung ramai dikomentari warganet. Rupanya banyak dari warganet lainnya yang mengaku pernah mendapatkan teror yang sama dan hampir menjadi korban.

"Kejadian ny sama dengan tetanggaku dpt tlp dari kru @baimwong kata ny dapat hadiah sebesar 13 juta kata ny.tapi naas bukan ny dpt hadiah tp malah ketipu 5 juta.. Seperti ke hipnotis gitu.. Kasian temen ku mana dia orang ga punya itu dia ngumpulin uang buat nyicil benerin rumah," tulis akun @manda********.

Sampai artikel ini diturunkan, pihak Baim Wong dan Paula Verhoeven belum memberikan keterangannya. Entah apa pula yang akan dilakukan oleh Baim Wong setelah mengetahui kasus penipuan yang menyeret namanya ini.

(wk/lara)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait