Analisis Lirik BTS 'Blood, Sweat, And Tears', Seung Yoon Winner Percaya Lagu Itu Simpan Pesan Khusus
Musik

Kang Seung Yoon baru-baru ini membagikan pemikirannya tentang lagu hit BTS, 'Blood, Sweat, And Tears'. Pada episode terbaru 'K-Pop Lyrics Helper', Seung Yoon dan gitaris Kim Tae Won menganalisis lirik lagu itu.

WowKeren - Salah satu member Winner (II), Kang Seung Yoon baru-baru ini membagikan pemikirannya tentang lagu hit Bangtan Boys (BTS), "Blood, Sweat, And Tears". Pada episode terbaru “K-Pop Lyrics Helper”, Seung Yoon dan gitaris Kim Tae Won menganalisis lirik lagu "Blood, Sweat, And Tears".

Sambil menganalisa liriknya, Seung Yoon memberikan pengantar singkat tentang lagu tersebut. Ia kemudian memberikan pendapatnya tentang lagu itu yang dianggap memiliki pesan tersendiri untuk penggemarnya.

"Dalam liriknya sendiri, ‘darah, keringat, dan air mataku. tarian terakhirku. Keringat darah dan air mataku, nafasku yang dingin, ambillah semuanya’. Liriknya terasa seperti mengatakan, ‘semuanya milikmu’,” ungkap Seung Yoon.


Kim Tae Won kemudian menawarkan wawasannya sendiri tentang lirik lagu tersebut. "Orang ini tahu bahwa mereka diberkati sekarang, dan itu adalah ungkapan terima kasih tentang itu," ungkap Kim Tae Won.

Dan Seungyoon sangat setuju. “Itu juga yang aku pikirkan saat pertama kali mendengar lagunya. Ini seperti mengatakan kepada penggemar mereka, ‘darah, keringat, dan air mataku adalah milik kalian’. Itu adalah lagu untuk mengembalikan cinta yang telah mereka terima hingga saat itu. Itulah kesan yang aku dapatkan ketika mendengar lagu ini,” ungkap Seung Yoon.

BTS selalu sangat terang-terangan tentang betapa mereka mencintai dan menghargai penggemar mereka, jadi analisis ini mungkin tidak terlalu jauh dari sasaran. Di sisi lain BTS sendiri sedang disibukkan dengan kegiatan promosi untuk album comeback mereka “BE” dengan lagu utama “Life Goes On”.

Tak hanya itu, BTS juga mendapatkan nominasi dalam kategori Best Pop Duo/Group Performance dalam Grammy Awards 2021 lewat lagu “Dynamite”. Kategori itu sendiri merupakan kategori yang mengakui pencapaian dalam "vokal baru atau duo/grup instrumental atau rekaman pop kolaboratif".

(wk/putr)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait