MER-C Disebut Wajib Laporkan Hasil Tes Swab Habib Rizieq ke Dinkes, Ini Sanksi Jika Melanggar
Nasional

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan DKI Dwi Oktavia Handayani lantas menyatakan bahwa setiap fasilitas kesehatan diwajibkan untuk menyerahkan laporan hasil tes swab.

WowKeren - Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq sempat menimbulkan polemik lantaran melakukan tes swab tanpa sepengetahuan Rumah Sakit Ummi tempatnya dirawat dan Satgas COVID-19 Kota Bogor. Hingga Kamis (3/12) lalu, hasil tes swab Habib Rizieq tersebut masih belum diterima oleh Satgas COVID-19 Kota Bogor.

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan DKI Dwi Oktavia Handayani lantas menyatakan bahwa setiap fasilitas kesehatan diwajibkan untuk menyerahkan laporan hasil tes swab, termasuk hasil tes Habib Rizieq. Dwi menyatakan bahwa hasil tes swab memang menjadi kerahasiaan pasien, namun faskes wajib melaporkan hasil tes tersebut kepada pemerintah.

"Jadi saat orang melakukan pemeriksaan baik atas inisiatif sendiri atau karena ada indikasi medis, maka yang wajib melaporkan itu adalah fasilitas kesehatannya," tutur Dwi dilansir Kompas.com pada Sabtu (5/12). Diketahui, Habib Rizieq menjalani tes swab dari organisasi nirlaba yang bergerak di bidang kedaruratan medis, MER-C.

Menurut Dwi, MER-C selama ini tidak terdaftar sebagai rumah sakit atau laboratorium yang melayani tes swab. MER-C juga disebut tidak pernah melaporkan hasil tes swab ke Dinkes.


Lebih lanjut, Dwi mengingatkan bawha fasilitas kesehatan yang tidak mematuhi aturan ini bisa dikenai sanksi. "Sanksinya mulai dari sanksi yang sifatnya teguran, pembinaan, sampai sanksi administrasi," jelas Dwi.

Sebagai informasi, Habib Rizieq pertama kali menjalani tes swab dari MER-C pada 22 November 2020 lalu. Kuasa hukum Habib Rizieq, Aziz Yanuar, mengklaim bahwa hasil tes swab pertama tersebut adalah negatif COVID-19.

Tak lama kemudian, Habib Rizieq menjalani rawat inap di RS Ummi Kota Bogor. Di rumah sakit tersebut, Habib Rizieq kembali menjalani tes swab lewat MER-C.

Kala diminta untuk kembali melakukan tes swab oleh pihak rumah sakit dan Satgas COVID-19, keluarga Habib Rizieq menolak. Beberapa hari kemudian, Habib Rizieq keluar dari RS Ummi. Adapun pihak Habib Rizieq dan MER-C juga menolak untuk mengungkapkan hasil tes swab kedua tersebut kepada publik.

(wk/Bert)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait