Ungkap Kedekatan Dengan Anak, Andre Taulany Curhat Selalu Ditertawakan Saat Marah
Instagram/andreastaulany
Selebriti

Andre Taulany dan kedua putranya mengungkap cerita mengenai hubungannya mereka sebagai ayah dan anak. Andre juga bercerita soal sikap unik mereka saat dimarahi.

WowKeren - Menjadi salah satu host dan komedian kenamaan Tanah Air membuat jam kerja Andre Taulany semakin padat. Otomatis waktu Andre untuk keluarganya pun berkurang. Tapi rupanya Andre punya cara sendiri untuk mengatasi masalah tersebut.

Hal itu terungkap saat Andre bersama kedua putranya menjadi bintang tamu di acara "OOTD". Dalam kesempatan itu Andre mengaku tidak pernah menerima tawaran pekerjaan di hari Sabtu dan Minggu. Andre dengan tegas mendedikasikan hari Sabtu dan Minggu untuk quality time bersama keluarga. "Sabtu Minggu gue selalu bilang 'Sorry'. Sabtu-Minggu nggak ambil," ujar Andre dalam tayangan "OOTD", Sabtu (27/2).

Ivan Gunawan selaku host pun bertanya mengenai sosok Andre di mata anak-anaknya. "Kalau lihat papa kan imej-nya di luar komedian. Sebenernya papa kalau di rumah itu lucu apa ngeselin? Jadi suka make a joke, bercanda ama kalian gitu apa nggak?" tanya Ivan.


"Iya suka (bercanda, kalau lagi dimarahin ada joke-nya juga gitu," jawab Dio, putra pertama Andre Taulany.

Andre pun menyahuti pernyataan putranya. Ayah 3 orang anak itu mengaku malah selalu ditertawakan ketika marah. Padahal Andre memang benar-benar marah.

"Gue kalau marah mereka malah ketawa, gue nggak ngerti. Padahal gue lagi marah beneran tapi mereka malah ketawa. Iya sampai gue tanya, 'Kamu kenapa papa lagi marah kamu malah ketawa'. Dia jawabnya apa, 'Papa, ada omongan papa yang kocak' katanya. Jadi marah-marah nggak terkontrol, jadi kata-kata yang keluar kocak gitu. Percuma juga gue marah. Nggak tahu lah mereka nih," tutur Andre.

Kenzo, putra kedua Andre kemudian ikut mengungkap kegiatan mereka saat sang ayah mengambil 'cuti' kerja di akhir pekan. Mereka rupanya menghabiskan waktu untuk melakukan ejumlah saktivitas sederhana bersama.

"Kalau malem-malem, Sabtu-Minggu, papa pulang dari studio, Live, di rumah nonton TV bareng. Tapi kalau setiap pagi, mandi dulu terus langsung ke depan bikin YouTube," pungkas Kenzo.

(wk/amel)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait