Mark Sungkar Minta Sidang Ditunda Karena Kesehatan Menurun, Zaskia Sibuk Lakukan Ini
Instagram/santiasokamala
Selebriti

Sidang kasus korupsi ayah Zaskia Sungkar, Mark Sungkar kembali digelar hari ini, Selasa (20/4). Namun sayang, sidang ini terpaksa harus ditunda lantaran permintaan dari Mark Sungkar langsung.

WowKeren - Aktor senior Mark Sungkar kembali menjalani sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Selasa (20/4). Sayangnya, sidang harus ditunda lantaran kondisi kesehatan Mark Sungkar yang kurang baik usai sembuh dari Covid-19.

"Kalau Covid sudah negatif tapi kesehatan fisik masih kurang baik. Tidak bisa sidang hari ini," kata Mark Sungkar menjawab pertanyaan majelis hakim soal kesehatannya.

Mendengar pengakuan Mark Sungkar, hakim memutuskan untuk kembali menunda sidang. Hakim menawarkan apakah waktu satu minggu cukup untuk Mark beristirahat dan memulihkan kesehatannya?

"Karena kondisi terdakwa sedang sakit jadi kita tunda sidang dulu. Bisa satu minggu?" ujar Hakim ketua.

Mark Sungkar dan tim penasihat hukum menyepakati agar sidang bisa kembali dilanjutkan pada 27 April mendatang. Saat ditemui usai sidang, Mark Sungkar kembali menjelaskan kondisi kesehatannya saat ini. Meski sudah negatif Covid-19, Mark mengaku masih butuh pemulihan.


"Covidnya alhamdulilah negatif tapi biasanya yang saya dengar, satu dua bulan itu istirahat total berjemur olahraga pagi, ini saya nggak bisa. Ini masih keleyengan, puyeng, saya kawatir vertigo saya kambuh," beber Mark Sungkar.

Di sisi lain, putri Mark, Zaskia Sungkar tampaknya kini sedang sibuk dengan peran barunya sebagai orangtua. Sejak kelahiran putra pertamanya, Zaskia rajin mengunggah momen kebersamannya di Instagram.

Seperti unggahan terbarunya di Instagram belum lama ini, Zaskia membagikan momen saat Ukkasya sudah mulai merespons mainan dengan baik. Kia pun dibuat gemas lantaran berat badan Ukkasya semakin bertambah.

"MasyaAllah si embul udh mulai respon mainan aja. Alhamdulillah hari ini ukkasya 20 hari umurnya 🤣 tapi Ukkasya pake baju yg 3 bulan @ukkasyahki. Baju newborn banyak bgt yg gak kepake," tulisnya, Selasa (20/4).

Sementara itu, Mark Sungkar sendiri didakwa melakukan korupsi terkait dana olahraga triathlon sehingga merugikan negara senilai Rp649,9 juta. Dalam dakwaannya, JPU menduga Mark membuat laporan fiktif terkait belanja kegiatan dana platnas Asian Games 2018.

(wk/lara)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru