I.N Stray Kids Ungkap Alasan Gagal Lompat Tinggi Di 'Kingdom' Karena Trauma
Dispatch
TV

'Kingdom: Legendary War' pekan lalu menyuguhkan kompetisi olahraga untuk para kontestannya. Gagal menyumbang poin untuk salah satu cabang olahraga, I.N Stray Kids membagikan alasannya.

WowKeren - Pada episode "Kingdom: Legendary War" pekan lalu, para grup kontestan melakukan kompetisi olahraga di lapangan. Salah satu tantangan yang harus mereka hadapi adalah lompat tinggi.

Ketika tiba giliran Stray Kids mengumpulkan skor untuk lompat tinggi, tampak I.N menghindari lompatan dan justru menjatuhkan diri di matras. Selain dirinya, Changbin dan Lee Know juga gagal melakukan lompatan. Meski aksinya terlihat lucu dan menggemaskan, namun ternyata penyanyi kelahiran 2001 itu mengaku bahwa ia terlalu takut untuk melompat.

Pada siaran pribadinya di aplikasi V Live, I.N menceritakan alasan di balik rasa takutnya untuk melompat. Ia menjelaskan, "Aku tidak terlalu handal dalam lompat tinggi. Aku punya kenangan traumatis tentang itu sehingga terlalu takut untuk melakukannya."

Rupanya pemilik nama asli Yang Jeong In itu pernah mengalami kecelakaan saat melakukan lompat tinggi. Setelah menderita patah tulang akibat kecelakaan itu, ia tidak bisa melakukan lompat tinggi lagi karena takut.


"Sekalinya melakukan lompat tinggi, aku mematahkan tulang bahuku. Aku melompat terlalu jauh dan mendarat dengan bahuku, jadi... Setelah itu aku tidak bisa melompat di penghalang yang tinggi," ujarnya.

Kemudian I.N mengaku bahwa ia pernah mencoba mengatasi traumanya itu. Akan tetapi tidak berhasil karena saat ingin melompat, ia teringat kecelakaan yang mematahkan tulang bahunya.

Sehubungan dengan hal itu, ia menyebutkan, "Pernah sekali aku mencoba dengan anggapan untuk mengatasi trauma itu. Tapi aku sama sekali tidak melompat. Karena kenangan itu. Aku tidak bisa melakukan lompat tinggi."

Sementara untuk aksinya pada "Kingdom" episode lalu, I.N mencoba-coba untuk menghilangkan traumanya tetapi tidak berhasil. Demi mengurangi rasa khawatir Stay (sebutan untuk fans Stray Kids) yang menonton siaran V Live-nya saat itu, vokalis itu meyakinkan bahwa sekarang bahunya sudah tidak apa-apa.

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait