Reino Barack Sebut Pencapaian Terbesar Dalam Hidup Adalah Menikahi Syahrini, Apa Alasannya?
Instagram/reinobarack
Selebriti

Reino Barack berujar bahwa Syahrini adalah salah satu hadiah terbaik yang pernah ia dapat dalam hidup. Lantas apa alasan Reino sampai menyebut menikahi Syahrini adalah bentuk pencapaian terbesar dalam hidupnya?

WowKeren - Reino Barack dikenal sebagai salah satu pengusaha sukses di Indonesia dan negera tempat kelahirannya, Jepang. Kesuksesan Reino dalam karier tentu tidak perlu diragukan lagi.

Menjadi putra Rosano Barack, Reino menjabat sebagai Presiden Komisaris Global Mediacom. Ia juga masuk dalam jajaran staf PT Global Mediacom Tbk sebagai Business Development Manager dan Corporate Finance.

Global Mediacom sendiri merupakan perusahaan investasi milik Media Nusantara Citra (MNC) yang menaungi seluruh perusahaan media dan telekomunikasi MNC. Kendati sukses dalam karier, nyatanya Reino merasa bukan itu yang menjadi pencapaian terbesarnya dalam hidup.

Dalam bincang-bincangnya bersama beasiswaosc belum lama ini, Reino Barack mengungkap pencapaian terbesarnya dalam hidup adalah bertemu dengan sang istri, Syahrini. Bagi Reino, Syahrini adalah sosok terpenting dalam hidupnya selain kedua orangtuanya.


"Pencapaian terbesar dalam apa nih, akademis, komersil? Kalau dalam hidup tentu because is personal life, bahwa saya ditemukan jodoh dan menikah dengan istri saya, itu pencapaian terbesar," ungkapnya.

Sejak mengenal Syahrini, Reino mengaku lebih religius dan itu adalah suatu perubahan positif dalam hidupnya. "Personal karena ini out of plan, ketemu dan benar-benar lebih mendekatkan lagi saya kepada Allah SWT dan agama saya, dan juga all of miracle of nature," imbuhnya.

Dalam kesempatan yang sama, mantan kekasih Luna Maya ini juga menceritakan tentang masa-masa sekolahnya. Di mana, ia begitu tertarik dengan pelajaran sejarah yang menurutnya berbeda dari yang lain.

"Saya suka sejarah, ekonomi, bisnis. Tapi semua pendengar di sini paling senang bidang olahraga, paling seru. Saya sebetulnya suka boxing, boxing sudah jadi bagian hidup, saya nggak anggap itu olahraga. Itu dari 3-4 tahun yang lalu, saya mulai latihan secara religius terkait boxing," beber Reino.

"Setelah itu saya ke Eropa, di Swiss dan Prancis. Sejarahnya lebih global, kayak Revolusi Prancis dan lain-lain. Kebetulan tesis saya mau lulus SMA, tentang Napoleon Bonaparte. Saya tertarik karena seseorang yang kecil bisa meng-conquer dunia," tutupnya.

(wk/lara)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait