Gubernur Khofifah Tinjau Lokasi Erupsi Gunung Semeru Sabtu Malam, Imbau Warga Evakuasi Diri
Nasional

Gunung Semeru mengalami erupsi dan memuntahkan hujan abu pekat pada Sabtu (4/12) sore. Gubernur Khofifah Indar Parawansa langsung bergerak ke lokasi pada Sabtu malam.

WowKeren - Gunung Semeru di Jawa Timur dilaporkan mengalami erupsi pada Sabtu (4/12). Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa langsung mengagendakan untuk bertolak ke lokasi kejadian pada Sabtu malam.

"Insya Allah malam ini saya ke lokasi. Mohon ikhtiar dan doa mugi slamet sedoyo (semoga semua selamat)," tutur Khofifah usai mendapat laporan fenomena alam tersebut dari seluruh elemen masyarakat di Lumajang.

Khofifah sendiri langsung mengimbau masyarakat untuk segera mengevakuasi diri ke tempat yang lebih aman. "Saat ini sedang terjadi peningkatan aktivitas Gunung Semeru. Mohon masyarakat terdekat dapat mengevakuasi agar aman selamat," imbau Khofifah.

"Saat ini BPBD Provinsi sudah bergerak, BPBD Kabupaten Lumajang sudah merapat," imbuh Khofifah, menambahkan bahwa pemerintah daerah setempat juga langsung meninjau di lokasi kejadian. "Bupati Lumajang (Thoriqul Haq) juga bergerak ke lokasi."

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jawa Timur, Budi Santosa, juga menyatakan bahwa pihaknya sudah merapat ke lokasi kejadian. Pada kesempatan itu, Budi juga mengingatkan warga untuk menyelamatkan diri dengan menjauhi sungai-sungai berhulu.


"Agen Bencana Provinsi Jatim dan TRC PB BPBD Kabupaten Lumajang menuju lokasi untuk asesmen dan melakukan evakuasi warga di sekitar Gunung Semeru," kata Budi. "Diimbau menjauhi daerah sekitar sungai yang berhulu di Gunung Semeru."

Di sisi lain, otoritas setempat memang terus mengupayakan evakuasi warga. Khususnya di dusun-dusun terdampak yang berada di jalur jatuhnya hujan abu dan awan guguran panas (AGP).

Meski demikian, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menyatakan belum ada laporan soal korban jiwa yang timbul akibat erupsi yang terjadi. Erupsi yang terjadi pun juga dipastikan tidak mengganggu aktivitas penerbangan dari dan menuju Bandara Internasional Juanda.

"Sampai saat ini penerbangan dari dan ke Juanda normal," tutur Humas PT Angkasa Pura 1 Bandara Juanda, Yuristo Ardi Hanggoro. Hal senada juga disampaikan Koordinator Bidang Data dan Informasi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Juanda, Teguh Tri Susanto.

Ia menilai letusan Gunung Semeru tidak akan sampai mengganggu penerbangan di Bandara Juanda walau kewaspadaan harus terus ditingkatkan. "Untuk saat ini belum mempengaruhi penerbangan. Kami masih menunggu juga info dari Airnav maupun airlines," terang Teguh.

(wk/elva)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait