
Bikin heboh, Amanda Manopo mendadak pamer baby bump sambil singgung soal '7 bulanan' dengan tampil cantik dan anggun mengenakan kebaya. Berikut potretnya!
- Eny Kartini
- Kamis, 16 Desember 2021 - 16:03 WIB
WowKeren - Baru-baru ini, artis cantik Amanda Manopo mendadak membuat heboh jagat maya. Usut punya usut, hal itu lantaran postingan terbarunya di Instagram.
Rupanya, Amanda Manopo baru saja mengunggah foto saat tampil cantik dan anggun dalam balutan kebaya. Terlihat ia tampil dengan kebaya cantik berwarna merah muda.
Penampilan mantan kekasih Billy Syahputra ini pun tampak semakin menawan dengan riasan flawless. Tak ketinggalan, Amanda Manopo juga tampak mengenakan sanggul yang dihiasi beberapa bunga.
Namun dalam foto, perut Amanda Manopo tampak buncit seakan-akan sedang hamil. Yang mengejutkannya lagi, ia juga menyinggung soal acara 7 bulanan. "7 bulan," tulis Amanda Manopo singkat, Kamis (16/12).
Tampaknya foto Amanda Manopo kali ini merupakan bagian dari adegan sinetron yang ia bintangi, yakni "Ikatan Cinta". Pasalnya dalam sinetron tersebut, Amanda Manopo diceritakan sedang hamil buah cintanya dengan tokoh yang diperankan oleh Arya Saloka.
Postingan Amanda Manopo itu rupanya langsung ramai dikomentari oleh para netter. Banyak dari mereka rupanya melayangkan pujiannya mendapati penampilan Amanda Manopo dalam foto.
Netter rupanya ramai memuji Amanda Manopo cantik dan anggun dalam balutan kebaya. Bahkan ia dipuji manglingi dengan penampilannya tersebut.
"Ya Allah cantik banget," puji akun @sr*****71. "Aduuuhhh gemoyyy syekaliii," seru akun @di*****ng. "Pangling banget," komen akun Instagram @nu*****ni.
"Seneng bngt ini.. Keren cantik bngt best lah," tulis akun @un*****75. "Manglingi liat nya, gemesss," sanjung akun @je*****in. "Vibes nya kek beneran," timpal netter dengan akun @de*****pp.
(wk/enyk)