SBS Drama Awards 2021: Kim So Yeon Raih Daesang, Seorang PD Bongkar Kelakuan Aslinya
sbs
Selebriti

PD itu pernah bekerja sama dengan Kim So Yeon pada 2015 lalu lewat drama 'Beating Again' yang disiarkan oleh JTBC. PD mengunggah foto sang aktris cantik ketika sedang tersenyum.

WowKeren - Kim So Yeon berhasil meraih penghargaan tertinggi Daesang di SBS Drama Awards 2021 pada 31 Desember lalu. Aktris cantik kelahiran tahun 1980 itu menuai banyak pujian berkat aktingnya sebagai antagonis dalam tiga seri "Penthouse".

Kemenangan Kim So Yeon itu rupanya disambut ucapan selamat dari seorang PD bernama Ji Young Soo. PD itu pernah bekerja sama dengan Kim So Yeon pada 2015 lalu lewat drama "Beating Again" yang disiarkan oleh JTBC.

Lewat akun Instagram pribadinya, sang PD memposting wajah Kim So Yeon dari samping ketika sedang tersenyum. PD Ji Young Soo juga membongkar bagaimana perilaku istri Lee Sang Woo itu ketika berada di lokasi syuting "Beating Again".

"Kim So Yeon adalah seorang aktris yang merasa nyaman untuk datang lebih awal dari anggota staf selama hari-hari dingin, yang mendengarkan dan bersimpati dengan cerita orang lain, dan yang selalu sibuk melakukan kontak mata saat berbicara dengan siapa pun," tulis PD.


"Ketika aku mendengar berita tentang So Yeon membawa pulang hadiah utama, daripada berpikir bahwa semuanya berjalan baik untuknya, kupikir dunia masih adil. Benar. Soyeon, aku ingin mengucapkan selamat lagi dan lagi atas penghargaan itu," imbuh PD Ji Young Soo.

Postingan selamat dari PD Ji Young Soo ini juga langsung mendapat komentar dari Kim So Yeon. "Produser... Air mataku mengalir...," tulis Kim So Yeon. Di sisi lain, kemenangan wanita ini ramai menuai pujian dari netizen Korea Selatan.

"Dia benar-benar layak mendapatkannya. Dia bekerja sangat keras untuk setiap musim," tulis seorang netizen. "Dia adalah aktor pertama yang membuatku merinding dengan aktingnya. Dia benar-benar layak mendapatkannya," imbuh yang lain.

"Aku tahu unni akan memenangkannya, selamat. Kupikir dia akan memenangkannya tahun lalu tetapi 'Penthouse' belum selesai jadi kurasa itu sebabnya dia tidak mendapatkannya. Selamat atas daesang tahun ini," pungkas netizen lainnya.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait