Wagub DKI Sebut PPKM Jakarta Naik Jadi Level 2 Tak Berhubungan Dengan Varian Omicron
Nasional

Keputusan ini telah tertuang dalam Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) Nomor 1 Tahun 2022 tentang PPKM Jawa-Bali. Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria lantas buka suara terkait kenaikan level PPKM ini.

WowKeren - Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di DKI Jakarta naik ke Level 2 pada periode 4-17 Januari 2022. Keputusan ini telah tertuang dalam Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) Nomor 1 Tahun 2022 tentang PPKM Jawa-Bali.

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria lantas buka suara terkait kenaikan level PPKM ini. Menurutnya, DKI kembali berstatus PPKM Level 2 bukan karena adanya kasus COVID-19 Varian Omicron.

"Enggak ada hubungan sama Omicron, (PPKM) Level 2 enggak ada hubungan sama Omicron," tegas Riza di Balai Kota Jakarta pada Selasa (4/1).

Riza menjelaskan bahwa target vaksinasi COVID-19 di Jakarta telah tercapai. Meski begitu, Jakarta tetap harus memperhatikan wilayah penyangga di sekitarnya untuk mempersempit penyebaran COVID-19 dan menghindari terjadinya lonjakan kasus ke depannya.


"Memang sekarang Jakarta itu harus memperhatikan wilayah daerah penyangga Bekasi, Kabupaten Bogor, Tangsel, Tangerang dan lain lain mengacu pada wilayah tersebut yang masih perlu ditingkatkan lagi," katanya. "Makanya Jakarta sekali pun vaksin sudah 120 persen, penyebaran COVID rendah, angka kematian kecil, berbagai fasilitas kita baik namun demikian tapi kita harus memperhatikan daerah di sekitar Jakarta untuk menjadi perhatian. Itu yang menjadi dasar pemerintah pusat menetapkan Jakarta sebagai level 2 sampai dengan 17 Januari."

Oleh sebab itu, Riza berharap agar wilayah penyangga yang ada di sekitar Ibu Kota bisa lebih memperhatikan capaian vaksinasi COVID-19. Hal ini juga demi memberikan kekebalan imunitas bagi masyarakat.

"Jadi salah satunya memang di daerah-daerah lain vaksinnya belum selesai semua dan berbagai fasilitas yang mungkin belum semua terpenuhi," tukasnya.

Di sisi lain, Jodi Mahardi selaku Juru Bicara Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan telah mengungkapkan pangkal masalah yang membuat Jakarta kembali berstatus PPKM Level 2. Jodi menegaskan penyebabnya bukan karena penyebaran Omicron, namun karena adanya penurunan salah satu dari pedoman 3T (testing, tracing, treatment).

"Bukan karena Omicron, tapi karena menurunnya tracing di Jabodetabek," jelas Jodi.

(wk/Bert)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru