V BTS Resmi Jadi Monster Digital Seperti IU dan Tae Yeon dengan 'Christmas Tree'
Musik

Dengan 'Christmas Tree'V menjadi idol Kpop ke-3 dan idol pria pertama di tahun 2022 yang memiliki lagu solo yang masuk dalam Top 15 di Melon, setelah IU dan Tae Yeon Girls' Generation.

WowKeren - V BTS (Bangtan Boys) baru saja mendapatkan pencapaian digital domestik yang luar biasa. Natal lalu, penyanyi kelahiran 1995 tersebut merilis lagu solo bertajuk "Christmas Tree" dan mendapat respon positif. Ini adalah salah satu OST untuk drama "Our Beloved Summer".

Pada sore hari tanggal 19 Januari, "Christmas Tree" mencapai puncak baru di Melon TOP100 di No. 14. Dengan pencapaian ini, V menjadi idol Kpop ke-3 dan idol pria pertama di tahun 2022 yang memiliki lagu solo yang masuk dalam Top 15 di Melon, setelah IU dan Tae Yeon Girls' Generation.

IU, Tae Yeon dan V adalah satu-satunya idol yang lagu solonya masuk Top 15 Melon pada tahun 2022. Pencapaian digital positif "Christmas Tree" membuat para penggemar dipenuhi dengan kebanggaan. Meski hanya OST yang tidak dipromosikan, lagu V tetap berhasil menduduki puncak Melon, tempat para "monster digital" Korea bersaing.


V BTS Resmi Jadi Monster Digital Seperti IU dan Tae Yeon dengan \'Christmas Tree\'

Source: KBizoom

Sebelumnya, "Christmas Tree" juga meraih banyak hasil yang mengesankan secara internasional. Pada 19 Januari, "Christmas Tree" debut di No. 29 di Billboard Japan Hot 100. Ini adalah peringkat tertinggi oleh solois pria Korea sejak PSY. Pada tanggal 5 Januari, V membuat sejarah dengan "Christmas Tree" yang menjadi OST Korea pertama yang debut di Billboard Hot 100, di No. 79.

Pada 11 Januari, "Christmas Tree" menjadi OST dengan jumlah streaming debut tertinggi dalam sejarah OST Korea, dengan 1.461.650 streaming (difilter). Ini juga merupakan lagu solo tercepat oleh artis pria Korea yang melampaui 20 juta streaming dalam sejarah Spotify, hanya dalam 18 hari. Jumlah ini memecahkan rekor sebelumnya yang dipegang oleh Jin ("Yours" – 27 hari) dan Suga ("Daechwita" – 30 hari).

"Christmas Tree" juga mencatat rekor sebagai lagu solo terlama yang dibawakan oleh penyanyi solo pria Korea di Spotify Global – 14 hari. Pada 19 Januari, "Christmas Tree" telah mencatat sekitar 26,6 juta streaming di Spotify dan diperkirakan akan segera mencapai tonggak sejarah 30 juta streaming dalam beberapa hari ke depan.

(wk/dewi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru